Lompat ke isi

Jalan Tol Serpong–Cinere

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 8 Januari 2021 04.47 oleh FGUJ987 (bicara | kontrib)

Jalan Tol Serpong–Cinere
Peta
Informasi rute
Dikelola oleh PT Cinere Serpong Jaya
Panjang:10.14 km (6,30 mi)
Persimpangan besar
Ujung timur:Jalan Tol Cinere–Jagorawi
Ujung barat:Jalan Tol Kunciran–Serpong, Jalan Tol Ulujami–Serpong
Letak
Kota besar:Tangerang Selatan dan Kota Depok
Sistem jalan bebas hambatan

Jalan Tol Serpong–Cinere adalah salah satu jalan tol yang merupakan bagian dari Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta 2 yang rencananya akan menyambung dengan Jalan Tol Kunciran–Serpong di bagian barat dan Jalan Tol Cinere–Jagorawi di bagian timur. Jalan tol yang menghubungkan Tangerang Selatan dengan Kota Depok ini melintasi beberapa kawasan, seperti Jombang, Ciputat, Pamulang, Pondok Cabe dan Cinere. Jalan tol ini akan dikelola oleh PT Cinere Serpong Jaya (CSJ) yang sebagian besar sahamnya dimiliki oleh PT Jasa Marga.

Jalan tol ini terbagi dalam dua seksi.[1] Seksi 1 sepanjang 6,67 kilometer dari kawasan Serpong hingga Pamulang, sedangkan seksi 2 sepanjang 3,64 kilometer dari kawasan Pamulang hingga Cinere.

Pada Oktober 2017, pembangunan jalan tol ini sudah memasuki tahap pembongkaran lahan yang sudah dibebaskan[2] di beberapa kawasan, seperti di kawasan Cilalung, Jombang. Pembangunan jalan tol ini sempat terkendala sekitar 8 tahun lamanya. Mulai digagas sekitar 2006, pembebasan lahan ditargetkan rampung di 2008. Namun proses pembebasan lahan tak kunjung tuntas sejak saat itu.[3]

Gerbang tol

KM Gerbang tol Berbatasan dengan Tujuan Status
50 Serpong Interchange Jalan Tol Jakarta-Serpong Jalan Tol Kunciran-Serpong (utara) Konstruksi Selesai 89%
Serpong, Tangerang, Jalan Tol Serpong-Balaraja (barat)
Pondok Aren, Bintaro, Ulujami, Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (timur)
57 Pamulang Nasional 12 Jalan Raya RE Martadinata Pamulang, Ciputat, Pondok Cabe, Parung Konstruksi
61 Limo Jalan Raya Meruyung
Jalan Limo Raya
Cinere, Meruyung, Limo
Jalan Tol Cinere-Jagorawi (timur)

Referensi

Ruas sebelumnya:
Jalan Tol Kuciran-Serpong
Jalan Tol Jakarta-Serpong
Jalan Tol Trans Jawa Ruas berikutnya:
Jalan Tol Cinere-Jagorawi