Lompat ke isi

Wikipedia:Artikel pilihan/Usulan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Bantuan · Komunitas · Portal · ProyekWiki · Permintaan artikel · Pengusulan
Bintang ini, yang sedang diteliti dengan lup, menandakan calon artikel pilihan yang sedang didiskusikan di Wikipedia.
Bintang ini, yang sedang diteliti dengan lup, menandakan calon artikel pilihan yang sedang didiskusikan di Wikipedia.

Di sini komunitas menentukan artikel apa yang menjadi artikel pilihan. Artikel pilihan adalah karya terbaik komunitas Wikipedia yang memenuhi kriteria artikel pilihan.

Pengusul calon diharapkan untuk memperbaiki artikel berdasarkan masukan yang diterima di sini. Suatu artikel tidak boleh diusulkan menjadi artikel pilihan bersamaan waktu dengan diusulkan jadi artikel bagus.

Untuk mendapatkan status artikel pilihan, artikel tersebut harus mencapai konsensus yang menyetujui bahwa artikel yang diusulkan sudah memenuhi kriteria. Konsensus ditetapkan setelah komunitas menyetujuinya. Apabila setelah waktu yang lama masukan terhadap artikel belum diperbaiki atau konsensus tidak dapat dicapai, usulan akan ditolak. Pengusulan yang disetujui maupun ditolak nantinya diarsipkan di halaman terpisah setiap bulannya, lihat arsip pengusulan disetujui dan ditolak bulan ini.

Daftar Isi

Artikel pilihan:

Prosedur pengusulan

  1. Sebelum mengusulkan calon, pastikan bahwa artikel tersebut sudah memenuhi semua kriteria artikel pilihan.
  2. Berikan {{StatusAP nominasi}} pada halaman pembicaraan artikel yang diusulkan.
  3. Buat halaman pengusulan:
  4. Salin tulisan ini: {{/nama artikel}}, kemudian sunting bagian Usulan pada halaman yang sedang anda baca saat ini, dan tempelkan yang telah Anda salin di paling atas daftar calon. Ganti "nama artikel" dengan judul artikel yang Anda usulkan.

Peninjauan artikel

Untuk pengusul

  • Pengusul haruslah bertanggung jawab atas usulannya. Artinya, ia harus siap untuk membaca dan menerapkan isi saran-saran dari pengguna lain, atau memberikan penjelasan yang mendalam apabila ia tidak setuju dengan sarannya
  • Tujuan dari sistem ini adalah untuk meningkatkan mutu artikel yang diusulkan. Tidak perlu merasa tersinggung atas saran-saran yang diberikan, karena tujuannya baik, yaitu untuk menyempurnakan artikel

Untuk pembaca

  • Untuk menanggapi pengusulan, klik "Sunting sumber" pada kanan judul artikel (Bukan "Sunting sumber" pada paling atas halaman ini)
  • Dimohon untuk tidak sekadar memberikan suara setuju ataupun tidak setuju, tetapi berikanlah peninjauan terhadap isi artikel yang telah diusulkan. Komentar-komentar singkat yang tidak membangun seperti "bagus sekali" tidak akan digubris atau bahkan dapat dihapus sewaktu-waktu. Walau demikian, suara tersebut tidak berpengaruh terhadap pengusulan karena sistem ini tidak mewajibkan adanya pemberian suara. Suara tersebut lebih menekankan kepada pengguna lainnya bahwa Anda sudah selesai dan tidak sedang meninjau atau menunggu jawaban.
  • Jangan malu atau segan memberi saran. Walaupun artikel sudah bagus dan menurut Anda sang penulis lebih "pintar" dibanding Anda, pasti tetap ada celah-celah yang bisa diperbaiki
  • Untuk menekankan perkataan atau kalimat yang hendak dikomentari, dapat digunakan {{xt}}, {{font color}}, atau templat warna yang tersedia di sini
  • Bila sebuah komentar telah terselesaikan, beri {{sudah}} di bawah komentar. Bila sebuah komentar tidak terselesaikan, beri {{belum}} di bawah komentar

Penerimaan artikel

  • Untuk menerima usulan AP, semua prasyarat berikut harus terpenuhi:
  1. Sudah ada konsensus kalau isi artikel sudah sesuai kriteria AP
  2. Peninjauan sudah dilakukan secara komprehensif, artinya peninjau terlihat sudah membaca dan menimbang artikel tersebut dengan mendalam
  • Untuk menjaga kenetralan, pengusul maupun penulis utama artikel tidak boleh menjadi orang yang menutup diskusi dengan status "diterima"
  • Apabila sudah ada peninjauan menyeluruh dari dua pengguna, dan isi peninjauan itu sudah ditanggapi atau dikerjakan, maka boleh ditutup setelah 14 hari; apabila sudah ada peninjauan menyeluruh dari satu pengguna, dan isi peninjauan itu sudah ditanggapi atau dikerjakan, maka boleh ditutup setelah 30 hari
  • Pengusulan bisa tetap dibiarkan terbuka selama maksimal 3 bulan kalau belum ada yang meninjau
  • Usulan AP dapat ditutup tanpa penerimaan, apabila salah satu prasyarat berikut telah dipenuhi:
  1. Pengusul menarik usulannya
  2. Mutu artikel terlampau jauh dari kriteria artikel pilihan
  3. Jika terlalu banyak peninjau yang menyatakan kualitas artikel terlampau jauh dari kriteria artikel pilihan (dengan menjelaskan alasannya), usulan dapat ditutup
  4. Saran-saran yang masuk akal dan wajar sudah diberikan, tetapi tidak ditanggapi atau dikerjakan
  5. Peninjauan sudah berjalan 3 bulan, tetapi kriteria penerimaan di atas belum terpenuhi

Setelah disetujui

Suatu artikel yang sudah disetujui menjadi artikel pilihan akan dihapus dari halaman ini lalu didaftarkan terlebih dahulu ke halaman arsip, halaman artikel pilihan menurut topik, dan halaman jadwal usulan.

Usulan

CATATAN PENUTUP

Saya loloskan karena sudah ada 2 pengguna yang meninjau usulan ini dan juga sudah ditanggapi tinjauannya, selain juga karena pengusulannya sudah berjalan lebih dari sebulan. --Glorious Engine (bicara) 6 September 2023 00.28 (UTC)

Diskusi di bawah adalah arsip dari pengusulan artikel pilihan. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.

Artikel ini disetujui.


Moonraker (novel)

Pengusul: F1fans (b • k • l)
Status:    Selesai

Dasar saya mengajukan artikel ini untuk jadi AP adalah: (1) Untuk artikel filmnya sudah jadi AP sejak satu dekade silam dan (2) di Wikipedia Bahasa Inggris, artikel ini sudah jadi AP. Kalau ini nanti lolos, saya punya rencana untuk menjadikan novel-novel karya Ian Fleming lainnya sebagai AP.

F1fans (bicara) 13 Juli 2023 15.49 (UTC)[balas]

Komentar Fazoffic

Sebenarnya secara keseluruhan sudah bagus, hanya saja terdapat beberapa frasa yang masih membingungkan. Saya akan berikan sedikit contoh:

  • Subjudul #Karakter
    • di Quotebox, kalimat Selain itu, di Britania penjahat asing menggunakan pelayan dan karyawan asing agak sedikit membingungkan, bisa tolong diperjelas kembali?
     Selesai Susunan kalimatnya sudah saya coba tulis ulang. F1fans (bicara) 22 Juli 2023 14.13 (UTC)[balas]
  • Subjudul #Penerimaan
    • kalimat Pak Fleming memiliki keahlian yang sangat mumpuni sehingga tidak perlu bergantung pada perangkat-perangkat yang menegangkan. Bisa dijelaskan apa yang dimaksud dengan Perangkat di sini?
     Selesai Saya ganti frase "perangkat-perangkat" menjadi frase "unsur melodrama dari kekerasan dan ketegangan". F1fans (bicara) 22 Juli 2023 14.13 (UTC)[balas]
    • kalimat Ia bisa membuat bulu kuduk kita merinding selama tiga ratus halaman tanpa menumpahkan lebih banyak darah daripada yang diperbolehkan bagi Shylock. Apa yang dimaksud dengan menumpahkan lebih banyak darah di sini? Apakah itu adalah kalimat kiasan?
     Selesai Saya ganti penulisan "menumpahkan lebih banyak darah" menjadi "syarat pertumpahan darah", karena kalimat ini merujuk pada gambaran biografi karakter fiksi Shylock. F1fans (bicara) 22 Juli 2023 14.13 (UTC)[balas]
    • Pak Fleming bisa membuatnya terpesona. Mungkin bisa diganti ke "membuat mereka"? Mengingat konteks kalimat ini merujuk ke "para pecandu".
     Selesai Sudah saya ganti. F1fans (bicara) 22 Juli 2023 14.13 (UTC)[balas]

Sekian komentar awalan dari saya, kalau sudah ditanggapi InsyāʾAllāh akan saya vote. Terima kasih ▪ ꦩꦣꦪ. Fazoffic ( ʖ╎ᓵᔑ∷ᔑ) 21 Juli 2023 10.54 (UTC)[balas]

Nah, sudah bagus, saya vote Setuju Setujuꦩꦣꦪ. Fazoffic ( ʖ╎ᓵᔑ∷ᔑ) 23 Juli 2023 00.42 (UTC)[balas]
Karena masih sepi, barang kali bung @Glorious Engine @Agus Damanik @Medelam: tertarik meninjau? F1fans (bicara) 3 Agustus 2023 12.51 (UTC)[balas]
saya tidak terlalu tertarik dengan artikelnya. mohon maaf Agus Damanik (bicara) 25 Agustus 2023 15.25 (UTC)[balas]

Komentar Iwagloves

... pasti tetap ada celah-celah yang bisa diperbaiki

Bagian pembuka
  • Oleh Jonathan Cape, ditambahkan kata penerbit sebelumnya.
 Selesai Sudah ditambahkan.
  • Seperti novel-novel sebelumnya karya Fleming, novel yang mana? apakah yang seri James Bond atau yang secara umum?
Komentar Komentar Jika melihat bagian ini, sepertinya cukup jelas bahwa kata "novel-novel sebelumnya" adalah merujuk pada seluruh karya tulis Fleming.
  • Adaptasi selanjutnya dari novel ini meliputi..., ganti jadi "novel ini selanjutnya diadaptasi menjadi..."
 Selesai Sudah diperbaiki.
  • Untuk sampul di infobox, apakah ada alasan khusus dengan memilih gambar sampul versi penerbitan ulang alih-alih sampul edisi pertama seperti di Wiki Inggris?
Komentar Komentar Tidak ada, ini murni pilihan saya saja. Karena bukunya juga sudah sering dicetak ulang, jadi saya pilih yang terbaru.
Bagian alur

Untuk yang ini sepertinya sudah sesuai saat dibaca, jadi aku skip ya...

Bagian latar belakang dan sejarah penulisan
  • melakukan sejumlah, ganti jadi "melakukan serangkaian."
 Selesai Sudah diganti.
  • memahami mengenai teknologi roket Jerman V-2, ganti jadi "memahami teknologi roket V-2 milik Jerman." Kata "mengenai" tidak usah dipakai.
 Selesai Sudah diperbaiki.
  • meminjamkan buku Men of Genius kepadanya, yang menyediakan hubungan antara, yang menyediakan ganti jadi "yang didalamnya berisi penjelasan mengenai."
 Selesai Sudah diganti.
  • memiliki tulisan berikut, - setelah kata berikut ganti pakai titik dua (:)
 Selesai Sudah diperbaiki.
Bagian pengembangan
  • Sementara itu, teman Fleming, Duff Sutherland (digambarkan sebagai "seorang pria yang tampak lusuh"), adalah salah satu pemain bridge di Blades mungkin bisa direvisi kalimatnya? Supaya tidak terlalu banyak tanda koma.
 Selesai Sudah saya coba susun lagi.
  • Kata "superintenden" itu kalau diterjemahkan adalah pengawas supervisor. Kalimat yang ada kata "superintenden" bisa diperbaiki.
 Selesai Sudah saya ganti
  • oleh Fleming sebagai "Jam kantor, bisa pakai tanda titik dua (:) setelah kata sebagai.
 Selesai Sudah ditambahkan
  • klub anggota pribadi, dan minum minuman beralkohol serta mengonsumsi obat-obatan secara berlebihan kata "dan" mungkin bisa dipindah setelah sebelum kata "mengonsumsi".
Komentar Komentar Kurang pas rasanya bung, soalnya yang "klub anggota pribadi" itu nyambung dengan "kegemarannya berjudi". Kalau dipisah malah jadi rancu hehe.
  • ia dianggap tidak normal dalam dunia Bond "dianggap sebagai sosok tidak normal dalam semesta Bond"
 Selesai Sudah saya ganti
Bagian gaya
  • dengan menggunakan 'kaitan' di akhir setiap bab "dengan menggunakan keterkaitan"
 Selesai Sudah diganti.
  • Menurut analis sastra LeRoy L. Panek dalam penelitiannya apa memungkinkan jika penulisan "dalam penelitian" dipindah ke depan? Kalimat disusun ulang?
 Selesai Sudah ditulis ulang.
  • terasa "agak jadi terasa "terlalu tergesa-gesa"
 Selesai Sudah diganti.
Bagian tema
  • dengan Drax yang merupakan orang Jerman dan bekerja untuk Soviet jadi "dengan Drax sebagai orang Jerman yang bekerja untuk Soviet"
 Selesai Sudah diganti.
Bagian publikasi dan penerimaan

Untuk bagian ini aku skip, aku anggap sudah oke.

Bagian adaptasi
  • yang diterbitkan di surat kabar jadi "yang diterbitkan oleh surat kabar"
 Selesai Sudah diganti.
  • Moonraker dijadikan judul untuk film James Bond kesebelas, yang diproduksi oleh Eon Productions dan dirilis pada tahun 1979. Disutradarai oleh Lewis Gilbert dan diproduksi oleh Albert R. Broccoli, film ini menampilkan Roger Moore dalam penampilan keempatnya sebagai Bond. yang ini bisa ditulis ulang. Bagian "dan dirilis..." dan "film ini menampilkan..." bisa jadi kalimat sendiri
 Selesai Saya pecah kalimatnya sesuai usul.
Bagian referensi dan catatan kaki

Untuk bagian ini sudah mengikuti rules, aku anggap gak ada masalah.

Silakan direvisi dan diperbaiki, kalau sudah aku anggap pantas didukung buat jadi AP. Bang IWA (bicara) 5 September 2023 03.21 (UTC)[balas]

Noted bung, semua saran sudah saya kerjakan. Terima kasih. F1fans (bicara) 5 September 2023 13.45 (UTC)[balas]

Diskusi di atas adalah arsip. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.
CATATAN PENUTUP

Sudah ditinjau, tinjauannya sudah ditanggapi dan prosesnya sudah berjalan selama lebih dari sebulan. Maka dari itu, usulan ini saya loloskan. --Glorious Engine (bicara) 21 Oktober 2023 07.09 (UTC)

Diskusi di bawah adalah arsip dari pengusulan artikel pilihan. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.

Artikel ini disetujui.


Imam Syafei

Pengusul: Faldi00 (b • k • l)
Status:    Selesai

Artikel mengenai sebuah tokoh Betawi yang berjuang mempertahankan kemerdekaan Indonesia dan pernah menjadi menteri dalam Kabinet 100 menteri. Artikel ini dibuat oleh saya dengan melakukan riset dari berbagai sumber website dan buku. Melihat dari artikel ini, saya mengajukan usulan artikel pilihan.

Faldi00 (bicara) 18 Agustus 2023 02.24 (UTC)[balas]

Komentar Juxlos

Ah, anggota LRJR, pantes kok rasanya pernah dengar.

Referensi

  • Ini tidak wajib, tapi seharusnya saya rasa bisa dikonsolidasikan semua kutipan ke Jagoan Jakarta dan Penguasaan di Perkotaan, 1950 - 1966 sehingga judul lengkap ditulis sekali saja dan berikut-berikutnya menjadi "Fauzi 2010, hlm [x]". Kalau anda setuju tapi belum familiar dengan syntax yang dipakai, bisa saya ubah.
  • Apakah ini berlaku untuk referensi Jagoan Jakarta dan Penguasaan di Perkotaan, 1950 - 1966 saja atau semua refernsi yang ada di artikel? Faldi00 (bicara) 18 Agustus 2023 23.38 (UTC)[balas]
Itu saja yang saya lihat, yang lain rerata sekali saja muncul per sumber. Juxlos (bicara) 22 Agustus 2023 12.14 (UTC)[balas]

Komentar umum

  • "Beliau mendapatkan julukan", "beliau dekat dengan Abdul Haris Nasution", dst - sebaiknya kata 'beliau' dihindari. Sebagai suara objektif, Wikipedia secara umum menyebut nama.
     Selesai semua kata beliau sudah diganti dengan Syafei, beliau, atau dia. Faldi00 (bicara) 18 Agustus 2023 23.38 (UTC)[balas]
  • Sama dengan "Bang Pi'ie". Dalam artikel Sukarno pun tidak diberikan nama "Bung" saat disebut namanya.
     Selesai semua kata "Bang Pi'ie" sudah diganti dengan Syafei, beliau, atau dia. Faldi00 (bicara) 18 Agustus 2023 23.38 (UTC)[balas]
  • Tapi jangan gunakan nama lengkap (Imam Syafei) di luar awal artikel dan di kalimat pertama "Kehidupan awal dan karier" juga. Pakai saja Syafei.
     Selesai sudah diganti. Faldi00 (bicara) 18 Agustus 2023 23.38 (UTC)[balas]

Pembuka

Kehidupan awal dan karier

(bicara) 1 September 2023 09.10 (UTC)[balas]

Nanti saya lanjutkan. Juxlos (bicara) 18 Agustus 2023 12.42 (UTC) Maaf baru balik;[balas]

Komentar umum (2)

  • "Cobra", atau "Kobra"? Kalau di sumber ada 2-2nya, pilih satu saja agar konsisten
  • "julukan Robin Hood daerah Senen" tidaak dikutip di artikel atau di kalimat.

Karier militer

  • "Selain itu juga, dia juga berperan" - 'juga' yang pertama tidak perlu
  • "perlawanan OPI terhadap pasukan sekutu ketika mereka sedang mengadakan operasi di wilayah Pasar Senen" - 'mereka' dalam hal ini pasukan sekutu? Penulisan yang lebih baik mungkin "perlawanan OPI terhadap pasukan sekutu yang sedang beroperasi di wilayah Pasar Senen"
  • "Akan tetapi, dalam pertempuran selanjutnya, ia ditangkap oleh pasukan NICA. Untungnya, ia berhasil melarikan diri dari mobil tahanan." - agar lebih netral, mungkin ditulis sebagai "Dalam pertempuran berikutnya, ia ditangkap oleh pasukan NICA, namun berhasil melarikan diri dari mobil tahanan.". 'Untungnya' dalam hal ini menunjukkan bahwa Imam Syafei seolah 'protagonis'.
  • "Ia mendirikan markasnya di Kampung Rawa, Gang Sentiong, dan Utan Panjang. Kemudian [...]" - 'markas-markas di Kampung [...], kemudian [...]'
  • "Merespon pemberontakan tersebut, ia bersama pasukannya bergerak untuk menumpas pemberontakannya dan usaha dia berhasil." - "Syafei bersama pasukannya berhasil menumpas pemberontakan tersebut." sudah cukup
  • "Kemudian, pasukan Laskar Rakyat Jakarta Raya yang dipimpin oleh Syafei menjadi pasukan khusus Divisi II Sunan Gunung Jati. Dan pada akhirnya, [...]" - 'Kesatuan LRDR pimpinan Syafei belakangan menjadi pasukan khusus Divisi II Sunan Gunung Jati, kemudian dijadikan kesatuan [...]"
  • "Syafei bergabung dengan Komando Militer Kota Besar Djakarta Raya dengan pangkat kapten, walaupun dia buta huruf dan pangkatnya diturunkan menjadi kapten"

Menjadi tahanan

  • "Pasca peristiwa Supersemar, Soeharto mengeluarkan [...] gerakan komunis pada tanggal 18 Maret 1966." - Ini seolah olah jadi G18M/PKI, jadi sebaiknya "Setelah diberlakukannya Supersemar, Soerharto pada tanggal 18 Maret 1966 mengeluarkan [...] gerakan komunis."
  • "Selain itu juga, penjaga tahanan selalu siap menjalankan perintah dia. Hal tersebut disebabkan statusnya sebagai jagoan Senen." - "Penjaga tahanan juga mematuhinya karena statusnya sebagai jagoan di Senen."
  • "Barulah Pada tahun 1975, dia dibebaskan dari tahanan."

Akhir hidup

  • "jaminan pangkat dinaikkan dan atau duta besar"
  • "meninggal dunia pada tanggal 9 September 1982 di Jalan Wijaya 9, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. diadan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata."

Kira2 begitu dari saya. Juxlos (bicara) 24 September 2023 03.56 (UTC)[balas]

oke, Setuju Setuju untuk AP. Juxlos (bicara) 17 Oktober 2023 01.32 (UTC)[balas]

Komentar minor Iwagloves


Komentar Agus Damanik

@Faldi00: apakah ada tanggapan ? Mengingat sudah lebih dari 14 hari tidak ada jawaban. Ariandi Lie Diskusi disini saja 14 Oktober 2023 16.34 (UTC)[balas]


Diskusi di atas adalah arsip. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.