Wikipedia:Artikel pilihan/Usulan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Bantuan · Komunitas · Portal · ProyekWiki · Permintaan artikel · Pengusulan
Bintang ini, yang sedang diteliti dengan lup, menandakan calon artikel pilihan yang sedang didiskusikan di Wikipedia.
Bintang ini, yang sedang diteliti dengan lup, menandakan calon artikel pilihan yang sedang didiskusikan di Wikipedia.

Di sini komunitas menentukan artikel apa yang menjadi artikel pilihan. Artikel pilihan adalah karya terbaik komunitas Wikipedia yang memenuhi kriteria artikel pilihan.

Pengusul calon diharapkan untuk memperbaiki artikel berdasarkan masukan yang diterima di sini. Suatu artikel tidak boleh diusulkan menjadi artikel pilihan bersamaan waktu dengan diusulkan jadi artikel bagus.

Untuk mendapatkan status artikel pilihan, artikel tersebut harus mencapai konsensus yang menyetujui bahwa artikel yang diusulkan sudah memenuhi kriteria. Konsensus ditetapkan setelah komunitas menyetujuinya. Apabila setelah waktu yang lama masukan terhadap artikel belum diperbaiki atau konsensus tidak dapat dicapai, usulan akan ditolak. Pengusulan yang disetujui maupun ditolak nantinya diarsipkan di halaman terpisah setiap bulannya, lihat arsip pengusulan disetujui dan ditolak bulan ini.

Daftar Isi

Artikel pilihan:

Prosedur pengusulan

  1. Sebelum mengusulkan calon, pastikan bahwa artikel tersebut sudah memenuhi semua kriteria artikel pilihan.
  2. Berikan {{StatusAP nominasi}} pada halaman pembicaraan artikel yang diusulkan.
  3. Buat halaman pengusulan:
  4. Salin tulisan ini: {{/nama artikel}}, kemudian sunting bagian Usulan pada halaman yang sedang anda baca saat ini, dan tempelkan yang telah Anda salin di paling atas daftar calon. Ganti "nama artikel" dengan judul artikel yang Anda usulkan.

Peninjauan artikel

Untuk pengusul

  • Pengusul haruslah bertanggung jawab atas usulannya. Artinya, ia harus siap untuk membaca dan menerapkan isi saran-saran dari pengguna lain, atau memberikan penjelasan yang mendalam apabila ia tidak setuju dengan sarannya
  • Tujuan dari sistem ini adalah untuk meningkatkan mutu artikel yang diusulkan. Tidak perlu merasa tersinggung atas saran-saran yang diberikan, karena tujuannya baik, yaitu untuk menyempurnakan artikel

Untuk pembaca

  • Untuk menanggapi pengusulan, klik "Sunting sumber" pada kanan judul artikel (Bukan "Sunting sumber" pada paling atas halaman ini)
  • Dimohon untuk tidak sekadar memberikan suara setuju ataupun tidak setuju, tetapi berikanlah peninjauan terhadap isi artikel yang telah diusulkan. Komentar-komentar singkat yang tidak membangun seperti "bagus sekali" tidak akan digubris atau bahkan dapat dihapus sewaktu-waktu. Walau demikian, suara tersebut tidak berpengaruh terhadap pengusulan karena sistem ini tidak mewajibkan adanya pemberian suara. Suara tersebut lebih menekankan kepada pengguna lainnya bahwa Anda sudah selesai dan tidak sedang meninjau atau menunggu jawaban.
  • Jangan malu atau segan memberi saran. Walaupun artikel sudah bagus dan menurut Anda sang penulis lebih "pintar" dibanding Anda, pasti tetap ada celah-celah yang bisa diperbaiki
  • Untuk menekankan perkataan atau kalimat yang hendak dikomentari, dapat digunakan {{xt}}, {{font color}}, atau templat warna yang tersedia di sini
  • Bila sebuah komentar telah terselesaikan, beri {{sudah}} di bawah komentar. Bila sebuah komentar tidak terselesaikan, beri {{belum}} di bawah komentar

Penerimaan artikel

  • Untuk menerima usulan AP, semua prasyarat berikut harus terpenuhi:
  1. Sudah ada konsensus kalau isi artikel sudah sesuai kriteria AP
  2. Peninjauan sudah dilakukan secara komprehensif, artinya peninjau terlihat sudah membaca dan menimbang artikel tersebut dengan mendalam
  • Untuk menjaga kenetralan, pengusul maupun penulis utama artikel tidak boleh menjadi orang yang menutup diskusi dengan status "diterima"
  • Apabila sudah ada peninjauan menyeluruh dari dua pengguna, dan isi peninjauan itu sudah ditanggapi atau dikerjakan, maka boleh ditutup setelah 14 hari; apabila sudah ada peninjauan menyeluruh dari satu pengguna, dan isi peninjauan itu sudah ditanggapi atau dikerjakan, maka boleh ditutup setelah 30 hari
  • Pengusulan bisa tetap dibiarkan terbuka selama maksimal 3 bulan kalau belum ada yang meninjau
  • Usulan AP dapat ditutup tanpa penerimaan, apabila salah satu prasyarat berikut telah dipenuhi:
  1. Pengusul menarik usulannya
  2. Mutu artikel terlampau jauh dari kriteria artikel pilihan
  3. Jika terlalu banyak peninjau yang menyatakan kualitas artikel terlampau jauh dari kriteria artikel pilihan (dengan menjelaskan alasannya), usulan dapat ditutup
  4. Saran-saran yang masuk akal dan wajar sudah diberikan, tetapi tidak ditanggapi atau dikerjakan
  5. Peninjauan sudah berjalan 3 bulan, tetapi kriteria penerimaan di atas belum terpenuhi

Setelah disetujui

Suatu artikel yang sudah disetujui menjadi artikel pilihan akan dihapus dari halaman ini lalu didaftarkan terlebih dahulu ke halaman arsip, halaman artikel pilihan menurut topik, dan halaman jadwal usulan.

Usulan

CATATAN PENUTUP

Sudah ditinjau oleh dua pengguna, tinjauannya juga sudah ditanggapi dan pengusulannya sudah melewati dua minggu. Maka dari itu, saya loloskan usulan ini. --Glorious Engine (bicara) 8 Desember 2023 04.01 (UTC)

Diskusi di bawah adalah arsip dari pengusulan artikel pilihan. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.

Artikel ini disetujui.


Yohanes Calvin

Pengusul: Jonoo27 (b • k • l)
Status:    Selesai

Artikel mengenai tokoh Reformasi Protestan, sudah menjadi AP di Wikipedia bahasa Inggris dan beberapa bahasa lainnya. Jonoo27 (bicara) 9 November 2023 15.58 (UTC)[balas]

Komentar Glorious Engine

  • "Kovenan" diganti jadi "Perjanjian" (kata sifat, sementara Testament=Perjanjian dalam arti kata benda)
    Covenant dan Testament memang keduanya dapat diterjemahkan sebagai perjanjian. Namun, covenant juga adalah kata benda, sehingga tidak bisa dikatakan bahwa covenant adalah "perjanjian" kata sifat.
    Selain itu, kata perjanjian sudah sangat sering digunakan untuk testament seperti Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru (bagian Alkitab), sehingga agar tidak rancu, saya menggunakan terjemahan "kovenan". Sudah ada beberapa yang menggunakan terjemahan ini. Serta, sudah ada artikel WBI yang menerjemahkan menggunakan "kovenan", meskipun bukan dalam konteks teologi Kovenan (hukum)--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 15.27 (UTC)[balas]
  • "(melawan penerimaan Katolik atas tujuh sakramen)" → "(bertentangan dengan penerimaan Katolik terhadap tujuh sakramen)"
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "(Artikel-Artikel mengenai Pengorganisasian Gereja dan Ibadahnya di Jenewa)" → "(Pasal-Pasal mengenai Organisasi Gereja dan Peribadatannya di Jenewa)"
     Selesai Saya ganti menjadi "(Pasal-Pasal mengenai Pengorganisasian Gereja dan Peribadatannya di Jenewa)", karena l'organisation di sini merujuk pada proses/langkah-langkah dan bukan pada badan organisasinya.--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 14.49 (UTC)[balas]
  • "checks and balances" → "pemeriksaan dan keseimbangan"
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 14.40 (UTC)[balas]
  • "Yudaisme" diganti jadi "agama Yahudi"
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 14.40 (UTC)[balas]
  • "Ia membantah klaim kepausan atas keutamaan paus dan tuduhan bahwa para reformator adalah sekelompok orang yang skismatik." → "Ia menyangkali klaim kepausan terhadap keutamaan paus dan tuduhan bahwa para reformator bersifat skismatik."
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "Maka, umat manusia yang jatuh memerlukan penebusan yang dapat ditemukan di dalam Kristus." → "Sehingga, kejatuhan manusia membutuhkan penebusan yang dapat ditemukan di dalam Kristus."
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "dosa dimulai dengan kejatuhan Adam dan menyebar ke seluruh umat manusia." → "dosa bermula dari kejatuhan Adam dan menurun ke seluruh umat manusia."
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "Teologi Calvin bukan tanpa kontroversi." → "Teologi Calvin menuai kontroversi."
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "Ia kemudian mengalihkan perhatiannya pada surat-surat umum, mendedikasikannya untuk Edward VI dari Inggris." → "Ia kemudian mengalihkan perhatiannya pada surat-surat umum, yang didedikasikan kepada Edward VI dari Inggris."
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "Karena pekerjaan misionaris Calvin di Prancis, program reformasinya akhirnya menjangkau provinsi-provinsi berbahasa Prancis di Belanda." → "Karena karya pewartaan Calvin di Prancis, karya reformasinya kemudian mencapai wilayah penutur bahasa Prancis di Belanda."
    Apakah ada alasan untuk tidak menggunakan "pekerjaan misionaris" bung? Kalau saya lihat, "karya pewartaan" adalah terminologi yang lebih sering dipake oleh gereja Katolik. Selain itu, saya rasa pekerjaan misionaris lebih cocok karena yang dilakukan Calvin memang adalah mengirim misionaris ke Prancis.--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 15.03 (UTC)[balas]
  • "Karena Kesultanan Utsmaniyah tidak memaksakan agama Islam kepada wilayah-wilayah barat yang ditaklukkannya, gagasan-gagasan reformasi dengan cepat diterima di dua pertiga wilayah Hungaria yang mereka duduki (sepertiga bagian Hungaria yang dikuasai Habsburg tetap Katolik)." → "Karena Kesultanan Utsmaniyah tak melakukan pengislaman paksa di wilayah-wilayah taklukan baratnya, gagasan-gagasan reformasi sangat diterima di dua pertiga wilayah pendudukan Hungaria (sepertiga wilayah Hungaria pimpinan Habsburg masih menganut Katolik)."
     Selesai saya ganti ke "Karena Kesultanan Utsmaniyah tidak melakukan pengislaman paksa di wilayah-wilayah taklukan baratnya, gagasan-gagasan reformasi sangat diterima di dua pertiga wilayah pendudukan Hungaria (sepertiga wilayah Hungaria, yaitu yang dikuasai Habsburg, masih menganut Katolik)"--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 15.07 (UTC)[balas]
  • "Saat-saat terakhir hidup Calvin (Barcelona: Montaner y Simón, 1880–1883)" → "Akhir hayat Calvin (Barcelona: Montaner y Simón, 1880–1883)"
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "Calvin juga diperingati di Gereja Inggris dengan sebuah peringatan pada tanggal 26 Mei." → "Di Gereja Inggris, Calvin juga diperingati dengan sebuah perayaan pada tanggal 26 Mei."
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.12 (UTC)[balas]
  • "Defensio sanae et orthodoxae doctrinae de sacramentis (Sebuah Pembelaan terhadap Doktrin Sakramen yang Sadar dan Ortodoks) karya Calvin adalah tanggapannya pada tahun 1555." → "Calvin menanggapinya dengan menerbitkan Defensio sanae et orthodoxae doctrinae de sacramentis (Sebuah Pembelaan terhadap Doktrin Sakramen yang Sejati dan Ortodoks) pada tahun 1555."
     Selesai sudah saya ganti, tapi saya masih mempertahankan kata "sadar" sebagai terjemahan yang lebih presisi dari "sanae" atau "sober"--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 14.55 (UTC)[balas]
  • "Hal membawa kepada perumusan Katekismus Heidelberg pada tahun 1563." → "Hal tersebut berujung pada perumusan Katekismus Heidelberg pada tahun 1563."
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 18 November 2023 08.15 (UTC)[balas]

--Glorious Engine (bicara) 18 November 2023 02.01 (UTC)[balas]


Komentar Agus Damanik

  • tradisi Agustinian belum dipranalakan
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 7 Desember 2023 16.04 (UTC)[balas]
  • yang tak kenal lelah - saya rasa ini dihapus aja, terlalu hiperbolis rasanya dan tidak ensiklopedik
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 7 Desember 2023 16.04 (UTC)[balas]
  • Ia juga bertukar surat dengan ramah dan mendukung - bertukar surat dukungan dan surat sapaan dengan banyak reformator
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 7 Desember 2023 16.04 (UTC)[balas]
  • Calvin asalnya berpendidikan sebagai seorang ahli hukum humanis. - Calvin memiliki latar belakang pendidikan sebagai seorang pengacara humanis
     Selesai--Jonoo27 (bicara) 7 Desember 2023 16.04 (UTC)[balas]
  • untuk bergabung dengan Reformasi di Jenewa, di mana ia secara teratur berkhotbah sepanjang minggu. - Yang secarasecara teratur berkhotbah sepanjang minggu
     Selesai
  • Strasbourg, di mana ia menjadi pendeta di sebuah gereja pengungsi Prancis - dan menjadi pendeta di sebuah gereja untuk para pengungsi dari Prancis
     Selesai

ini aja ya. Kata di mana tidak boleh digunakan dalam kaidah bahasa Indonesia selain sebagai pertanyaan Agus Damanik (bicara) 30 November 2023 08.29 (UTC)[balas]


Diskusi di atas adalah arsip. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.
CATATAN PENUTUP

Sudah ditinjau dan disetujui oleh tiga pengguna. Maka dari itu, saya loloskan usulan ini. --Glorious Engine (bicara) 8 Desember 2023 04.01 (UTC)

Diskusi di bawah adalah arsip dari pengusulan artikel pilihan. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.

Artikel ini disetujui.


Grand Prix F1 Pasifik 1995

Pengusul: F1fans (b • k • l)
Status:    Selesai

Untuk artikel ini saya tidak ada alasan khusus atau spesifik. Artikel ini yang saya lihat sudah jadi AP di empat edisi Wikipedia yaitu: Inggris, Prancis, Slovenia, dan Turki. Sementara di Wikipedia Polandia, artikel ini statusnya adalah AB.

F1fans (bicara) 23 Oktober 2023 14.05 (UTC)[balas]

Komentar Agus Damanik

  • dengan melahap setiap putaran dua detik lebih cepat dari Coulthard, sehingga saat menjalani pit stop ketiganya, ia masih memimpin perlombaan.
    • Istilah melahap tidak ensiklopedis, cari padanan lain.
    • sebelum sehingga tidak boleh ada koma

itu aja ya Agus Damanik (bicara) 12 November 2023 14.22 (UTC)[balas]

 Selesai Sudah diperbaiki dan di revisi penulisannya. F1fans (bicara) 13 November 2023 13.48 (UTC)[balas]
  • padanan girboksnya salah. Tolong dicek di sini

itu aja ya Agus Damanik (bicara) 22 November 2023 19.18 (UTC)[balas]

Komentar Komentar Kata "gearbox" tidak ada/belum terdaftar dalam glosarium teknik automotif. F1fans (bicara) 25 November 2023 09.47 (UTC)[balas]
Ada ya di buku itu, coba cari lagi. dipadankan menjadi kotak roda gigi. Agus Damanik (bicara) 28 November 2023 05.27 (UTC)[balas]
 Selesai Diperbaiki. F1fans (bicara) 2 Desember 2023 08.47 (UTC)[balas]
  • Pranala dalam Autocourse

Itu aja dulu Agus Damanik (bicara) 4 Desember 2023 06.03 (UTC)[balas]

 Selesai F1fans (bicara) 6 Desember 2023 13.20 (UTC)[balas]

Komentar Iwagloves

Sedikit tambahan masukan minor:

  • "saat bertarung melawan Schumacher di lintasan" — Kenapa gak ditulis saja "melawan Schumacher dalam Grand Prix Eropa"?
  • "dipindahkan ke bulan Oktober karena infrastruktur dan komunikasi lokal" — tambahkan kata sarana setelah kata karena.

OK... silakan diperbaiki dulu. Bang IWA (bicara) 11 Desember 2023 03.49 (UTC)[balas]

 Selesai sudah diperbaiki. F1fans (bicara) 14 Desember 2023 13.51 (UTC)[balas]
Okay, aku Setuju Setuju Bang IWA (bicara) 16 Desember 2023 01.32 (UTC)[balas]

Komentar Fakhruddin Hawari

Menurut WP:BI sebelum kata karena, meskipun, dan ketika tidak boleh anda tanda koma. Mungkin bisa dicek kembali. Fakhruddin Hawari (bicara) 13 Desember 2023 00.34 (UTC)[balas]

 Selesai Sudah diperbaiki. F1fans (bicara) 14 Desember 2023 13.57 (UTC)[balas]
Artikelnya sudah cukup baik, jadi saya Setuju Setuju. Fakhruddin Hawari (bicara) 15 Desember 2023 11.00 (UTC)[balas]

Diskusi di atas adalah arsip. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.
CATATAN PENUTUP

Sudah ditinjau secara menyeluruh oleh bung Agus Damanik. Lolos sebagai AP. F1fans (bicara) 11 November 2023 09.51 (UTC)

Diskusi di bawah adalah arsip dari pengusulan artikel pilihan. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.

Artikel ini disetujui.


Sayfo

Pengusul: Glorious Engine (b • k • l)
Status:    Selesai

Artikel tentang "prekuel" dari Genosida Armenia. Telah diterjemahkan dan dikembangkan oleh bung Cahyogunadi dari enwiki --Glorious Engine (bicara) 23 September 2023 01.05 (UTC)[balas]

Komentar Japra

Diterjemahkan dengan baik. Dibaca sekilas, sepertinya layak AP. تابيق ~ Japra (obrol) 8 Oktober 2023 05.35 (UTC)[balas]

Komentar Rtnf

Usulan ejaan : Committee of Union and Progress & Enver Pasha itu ejaan Inggris untuk اتحاد و ترقى جمعيتی dan انور پاشا . Setelah saya cek buku Prof. Dr. Hamka (2016) "Sejarah Umat Islam : Pra-kenabian hingga Islam di Nusantara" Jakarta : Gema Insani, beliau menggunakan istilah "Partai Ittihad wat Taraqqi" dan "Anwar Pasya" untuk merujuk pada dua entitas tersebut. rtnF bicara 12 Oktober 2023 13.58 (UTC)[balas]

Boleh-boleh saja sih, tapi seperti menurut pengulasan di Wikipedia:Artikel pilihan/Usulan/Pembunuhan Muhammad ad-Durrah bukannya harusnya memakai ejaan dari wilayah asalnya dalam hal ini Turki Utsmaniyah (Enver Pasya), bukan Arab (Anwar Pasya). Kayak Gamal Abdel Nasser, yang dipakai bukan Gamal Abdul Nassir. Saya sih nggak ahli soal ini. Coba saya panggil @A154: dan @Fazoffic:. --Glorious Engine (bicara) 12 Oktober 2023 14.25 (UTC)[balas]

Oh iya, buku Hamka ini memang cenderung pakai ejaan Arab. Ejaan Turki aslinya itu Enver Paşa. Dan kalau merujuk pada pedoman resmi transliterasi Turki - Indonesia yang ada di sini, maka namanya jadi Enver Pasya. Saya setuju untuk yang ini.
Sekarang, pilih "Komite Persatuan dan Kemajuan" (terjemahan langsung dari Committee of Union and Progress), "Partai Ittihad wat Taraqqi", atau (Partai) "Ittihat ve Terakki" (ejaan aslinya + transliterasi resmi Turki ke Indonesia)?
Usul saya sih, ada penekanan pakai kata "Partai" di depannya, karena ini sebenarnya partai politik, bukan komite-komite resmi dibawah pemerintah seperti Komite Pemberantasan Korupsi atau yang sejenisnya. Sayfo ini kejadiannya dimulai pada 1914, sekitar menjelang awal Perang Dunia I. Pada saat itu, status kelompok ini sudah bukan organisasi rahasia lagi (komite / İttihad ve Terakki Cemiyeti) tapi sudah jadi partai politik (partai / İttihad ve Terakki Fırkası) dan sekaligus menguasai pemerintahan Turki Usmani
Dan sebenarnya, semangat genosida yang ada pada Turki Usmani itu berakar dari Partai ini. Dan bukan saja menargetkan ke kristen Armenia dan Asiria saja, melainkan ke islam Arab juga, karena bangsa Arab dipandang tidak murni dalam sudut pandang nasionalisme Turki. Nah, karena ini diterjemahkan mentah-mentah dari Wikipedia bahasa Inggris, hasilnya menjadi sedikit agak bias. Kesannya, disederhanakan saja, Islamlah yang menggenosida Kristen.
Sepertinya "hak jawab" dari kubu Muslim pada artikel (bahasa Inggris) ini belum cukup dimuat secara berimbang.
Entah bagaimana caranya untuk sedikit mengurangi bias ini dalam artikel terjemahan Indonesianya. rtnF bicara 12 Oktober 2023 14.57 (UTC)[balas]

Karena versi enwiki-nya diterjemahkan judulnya, jadi pakai padanan Komite Persatuan dan Kemajuan saja. Partai itu setau saya nggak harus pakai sebutan "partai" kok, contohnya Daftar partai politik di Israel, nggak semua partainya pakai kata "partai", contohnya Likud dan Joint List --Glorious Engine (bicara) 12 Oktober 2023 15.37 (UTC)[balas]

Mengenai yang Anda anggap "bias", sebetulnya karena penyorotan mendalam dari artikelnya sendiri, Genosida Armenia menyorotinya soal Armenia, Sayfo menyorotinya soal Asyur, Genosida Yunani menyorotinya soal Yunani. Kalo mau mengulas semuanya, ada kok artikel en:Late Ottoman genocides, disana juga meliputi penindasan Muslim Kurdi dan bahkan en:Persecution of Muslims during the Ottoman contraction. --Glorious Engine (bicara) 12 Oktober 2023 15.47 (UTC)[balas]

Menarik, karena "Arab" masih saja diidentikkan dengan "Islam". Bahkan An Nahdah, gerakan kebangkitan nasional Arab di Syam (Suriah) yang menjadi cikal-bakal partai-partai nasionalis Arab di Timur, diprakarsai oleh tokoh-tokoh Arab (atau Arabized) Non-Muslim, yang terkenal dengan semboyannya "hubbul wathon minal iman", dicetuskan oleh Butrus Al Bustani. Bertolak dari fakta ini, "menyingkirkan unsur Arab" maupun "pemuda-pemuda dan pemimpin Arab" dalam tulisan Prof. Hamka di atas, belum tentu merujuk secara spesifik kepada Muslim Arab / bangsa Arab Muslim, bahkan jelas dalam kasus "Arab-Syam" tersebut, motifnya bukan agama. Stephanus Victor (bicara) 1 November 2023 04.29 (UTC)[balas]


Komentar Agus Damanik

ini dulu Agus Damanik (bicara) 13 Oktober 2023 04.46 (UTC)[balas]


itu aja karena saya ngoreksi per subbab Agus Damanik (bicara) 15 Oktober 2023 14.44 (UTC)[balas]

itu aja yaAgus Damanik (bicara) 17 Oktober 2023 14.35 (UTC)[balas]

itu aja Agus Damanik (bicara) 24 Oktober 2023 04.50 (UTC)[balas]


  • Anwar Pasha- ini kenapa namanya berbeda dari yang Bahasa Inggris
    • Oh, itu diubah oleh bung Rtnf yang meninjau di atas. Sebetulnya nggak boleh bentuk nama Turki (Enver) diubah jadi bentuk nama Arab (Anwar), bung Rtnf pun mengakui hal itu di atas. Sudah saya kembalikan kok. --Glorious Engine (bicara) 27 Oktober 2023 09.37 (UTC)[balas]

itu aja ya Agus Damanik (bicara) 27 Oktober 2023 09.28 (UTC)[balas]


  • di dalam segitiga kira-kira di utara Amadiya, di tenggara dari garis dari Djezire ke Khoshab, dan di barat perbatasan Utsmaniyah-Persia. - Di dalam segitiga yang kira-kira berlokasi di utara Amadiya, tenggara garis dari Djezire ke Khoshab dan di barat perbatasan Utsmaniyah-Persia.

itu aja ya Agus Damanik (bicara) 29 Oktober 2023 05.13 (UTC)[balas]

ini dulu ya Agus Damanik (bicara) 8 November 2023 03.05 (UTC)[balas]

Artikel sudah layak dijadikan artikel pilihan karena tidak ada koreksi lagi dari saya Agus Damanik (bicara) 10 November 2023 16.42 (UTC)[balas]

@Agus Damanik: Terima kasih atas peninjauannya bung Agus Damanik. Kalo berkenan, Anda mungkin bisa melanjutkan peninjauan pada pengusulan Wikipedia:Artikel pilihan/Usulan/Yohanes Calvin dan Wikipedia:Artikel pilihan/Usulan/Grand Prix F1 Pasifik 1995. --Glorious Engine (bicara) 11 November 2023 01.41 (UTC)[balas]


Diskusi di atas adalah arsip. Terima kasih atas partisipasi Anda. Mohon untuk tidak menyunting lagi halaman ini. Komentar selanjutnya dapat diberikan di halaman pembicaraan artikel.