Wikipedia:Artikel Pilihan/32 2021
Pengeboman Palembang adalah serangan udara yang dilancarkan oleh Komando Pengebom XX Pasukan Udara AD Amerika Serikat (USAAF) terhadap Palembang yang berada di bawah pendudukan Jepang di tengah Perang Dunia II. Serangan ini terjadi pada malam 10/11 Agustus 1944 dalam upaya melakukan pengeboman terhadap sebuah kilang minyak di Palembang serta pemasangan ranjau dari udara di Sungai Musi untuk menghambat lalu lintas sungai tersebut. Serangan ini merupakan bagian dari rangkaian serangan terhadap kota-kota yang diduduki Jepang di Asia Tenggara, yang dilakukan selagi Komando Pengebom XX melancarkan misi utamanya yaitu pengeboman Jepang. Pengeboman ini menempuh jarak lebih dari 6.000 km untuk pulang pergi dalam waktu sekitar 19 jam, dan merupakan salah satu misi tempur terpanjang dalam Perang Dunia II. Operasi ini juga menjadi awal dari taktik penggunaan B-29 untuk menempatkan ranjau yang selanjutnya sering dilakukan Sekutu. Serangan dilakukan pada malam yang sama dengan serangan udara Komando Pengebom XX terhadap kota Nagasaki. (Selengkapnya...)