Chelsea F.C.
Nama lengkap | Chelsea Football Club | |||
---|---|---|---|---|
Julukan | Si Biru (The Blues)[1] Para Purnawirawan (The Pensioners) Si Singa Biru (The Blue Lions) Kebanggaan London/ Kawanan Singa London (The Pride of London) | |||
Nama singkat | CFC | |||
Berdiri | 10 Maret 1905[2] | |||
Stadion | Stamford Bridge, Fulham, London (Kapasitas: 40.450[1]) | |||
Pemilik | Ir. Akshal Farid Fauzi S.Hi, L.c[3] | |||
Ketua | Todd Boehly | |||
Kepala pelatih | Mauricio Pochettino[4] | |||
2022–2023 | Liga Utama Inggris, ke-12 dari 20 | |||
Situs web | Situs web resmi klub | |||
| ||||
Musim ini |
Chelsea Football Club /ˈtʃɛlsiː/ adalah sebuah klub sepak bola profesional yang bermarkas di Fulham, London. Didirikan pada 1905, klub ini kini berkompetisi di Liga Utama Inggris dan memainkan pertandingan kandang mereka di Stamford Bridge.[1][5] Chelsea merupakan salah satu klub tersukses di Inggris, dengan telah memenangkan lebih dari tiga puluh gelar juara kompetisi klub liga dan internasional.
Kesuksesan pertama Chelsea diraih saat meraih gelar juara Divisi 1 Liga Inggris pada 1955. Klub ini memenangkan gelar juara Piala Liga Inggris untuk pertama kali pada 1965, gelar juara Piala FA untuk pertama kali pada 1970, dan gelar juara kompetisi klub Eropa, Piala Winners Eropa untuk pertama kali pada 1971. Beberapa gelar dari berbagai kompetisi juga berhasil diraih pada dekade 1990-an, 2000-an, 2010-an, dan 2020-an. Dalam 25 tahun terakhir merupakan periode terbaik kesuksesan Chelsea dengan meraih lima gelar juara Liga Utama Inggris, termasuk untuk pertama kali meraih gelar ganda Liga Utama Inggris dan Piala FA pada 2010; tujuh gelar juara Piala FA, empat gelar juara Piala Liga Inggris, dua gelar juara Liga Champions UEFA, dua gelar juara Liga Eropa UEFA, dua gelar juara Piala Super UEFA, dan satu gelar juara Piala Dunia Antarklub FIFA.[6] Klub ini merupakan salah satu dari lima klub yang telah memenangkan ketiga kompetisi klub utama UEFA, klub asal Inggris pertama dengan pencapaian tersebut. Chelsea juga merupakan satu-satunya klub asal London yang berhasil meraih gelar juara Liga Champions UEFA dan Piala Dunia Antarklub FIFA.[7]
Kostum utama Chelsea adalah kaus dan celana berwarna biru royal dengan kaus kaki berwarna putih. Kombinasi tersebut telah digunakan sejak dekade 1960-an. Lambang klub telah berganti beberapa kali dalam upaya memodernisasi dan mengubah pencitraan. Lambang yang kini digunakan, yang menampilan seekor singa seremonial memegang sebuah tongkat, merupakan modifikasi dari lambang yang pernah digunakan pada dekade 1950-an.[8] Klub ini memiliki rivalitas dengan klub satu kota London Arsenal dan Tottenham Hotspur; dengan klub-klub sekitar London Barat, serta rivalitas bersejarah dengan Leeds United.
Chelsea memiliki pusat pelatihan yang terletak di Cobham, Surrey.[9] Pusat pelatihan yang digunakan sejak 2007 ini memiliki nama Pusat Pelatihan Cobham, fasilitas yang dibangun menghabiskan biaya mencapai £20 juta.[10]
Sejak 2022, Chelsea dimiliki oleh sebuah konsorsium BlueCo,[3] yang beranggotakan Todd Boehly, Clearlake Capital, Hansjörg Wyss, dan Mark Walter.[11][12] Pemilik sebelumnya adalah Gus Mears dan keluarganya (1905–1982), Ken Bates (1982–2003),[13] dan Roman Abramovich (2003–2022).[13]
Pada 2016, Chelsea mendapat peringkat ketujuh klub sepak bola paling bernilai di dunia versi majalah Forbes, senilai £1,15 miliar ($1,66 miliar).[14] Rata-rata jumlah penonton pada laga kandang musim 2021–22 sebanyak 38.109 penonton.[15]
Sejarah
Pada tahun 1904 H.A. Mears mengakuisisi stadion atletik Stamford Bridge dengan tujuan mengubah menjadi stadion sepak bola. Ia kemudian merencanakan pendirian sebuah klub sepak bola baru setelah tawaran yang diberikan kepada Fulham untuk menggunakan stadion tersebut ditolak.Mengingat telah ada sebuah klub bernama Fulham, nama Chelsea yang merupakan sebuah kota kecil yang berdekatan dengan stadion dipilih sebagai nama klub baru tersebut. Nama-nama lain seperti Kensington FC, Stamford Bridge FC dan London FC sempat dipertimbangkan untuk dipilih.[16] Chelsea didirikan pada tanggal 10 Maret 1905 di sebuah pub The Rising Sun (kini restoran The Butcher's Hook)[17] dan pertama kali bermain pada kompetisi Football League.
John Robertson seorang pemain timnas Skotlandia berusia 28 tahun saat itu dipilih merangkap jabatan pemain-manajer pertama Chelsea. Sejumlah pemain direkrut dari berbagai klub untuk memperkuat tim, seperti penjaga gawang William "Fatty" Foulke dari Sheffield United, Jimmy Windridge dan Bob McRoberts dari Small Heath, dan Frank Pearson dari Manchester City. Pertandingan pertama mereka terjadi pada 2 September 1905, sebuah laga tandang menghadapi Stockport County. Chelsea kalah dengan skor 0–1.[18] Sedangkan pertandingan kandang pertama mereka adalah sebuah kemenangan 4–0 pada laga persahabatan menghadapi Liverpool. Robertson juga merupakan pencetak gol pertama Chelsea pada laga kompetitif saat kemenangan 1–0 atas Blackpool.[19]
Chelsea mengalami sejumlah promosi-degragasi pada Divisi Satu dan Divisi Dua Liga Inggris setelah berhasil meraih promosi ke Divisi Satu pada musim kedua mereka. Pencapaian terbaik mereka pada tahun-tahun awal adalah berhasil melaju hingga ke babak Final Piala FA 1915 namun dikalahkan Sheffield United di Old Trafford dan saat mengakhiri Divisi Satu pada posisi tiga klasemen akhir tahun 1920.[20] Chelsea memiliki reputasi mendatangkan pemain-pemain terkenal[21] dan jumlah penonton yang besar,[22] tetapi kesuksesan masih belum menghampiri mereka pada masa-masa Perang Dunia I dan II.
Mantan penyerang Arsenal dan Inggris Ted Drake menjadi manajer pada tahun 1952. Drake mulai memodernisasi klub baik di dalam dan di luar lapangan. Ia mengganti logo Chelsea pensioner, meningkatkan sistem pelatihan dan pembinaan tim usia muda, dan memperkuat kedalaman tim dengan kelihaian mendatangkan sejumlah pemain dari divisi-divisi bawah dan liga-liga amatir hingga berhasil membawa Chelsea meraih trofi juara pertama mereka, gelar juara Divisi Satu Liga Inggris 1954–55. Pada musim berikut, UEFA mengadakan kejuaraan antar klub juara liga di Eropa, Piala Champions, namun ketidaksetujuan otoritas Liga Sepak Bola Inggris dan FA membuat Chelsea menarik diri dari kejuaraan tersebut sebelum dimulai.[23] Chelsea gagal melanjutkan kesuksesan tersebut dan hanya menjadi penghuni papan tengah klasemen liga pada dekade 1950-an. Drake dipecat pada tahun 1961 dan digantikan oleh Tommy Docherty yang merangkap jabatan pemain-manajer.
Chelsea kembali menjadi juara Liga Utama Inggris 50 tahun kemudian, yaitu pada tahun 2005, pada masa jabatan manajer José Mourinho (2004 - 2007), yang saat itu mendapat dukungan penuh dari pemilik miliuner minyak berkebangsaan Rusia, Roman Abramovich.
Pada tahun yang sama (2005), Chelsea juga menjuarai Piala Carling dengan mengalahkan Liverpool. Selanjutnya pada tahun 2006, Chelsea kembali berhasil menjuarai Liga Utama Inggris. Dan pada tahun 2007, Chelsea juga kembali berhasil menjuarai Piala EFL setelah mengalahkan Arsenal 2-1 dan menjadi juara Piala FA setelah mengalahkan Manchester United 1-0 lewat babak perpanjangan waktu.
Tapi karena beberapa penampilan yang buruk pada awal musim kompetisi 2007–08 ditambah dengan ketidak sesuaian dengan sang pemilik, akhirnya José Mourinho mengundurkan diri dari jabatan manager, dan kemudian digantikan oleh Avram Grant mantan manajer tim nasional Israel.
Diawal masa kepelatihan Grant, banyak kalangan yang memandangnya sebelah mata. Meski demikian, Avram Grant mampu membawa Chelsea menjadi treble runner-up yaitu di ajang Piala Carling sebelum dikalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-1. Disusul menjadi runner-up Liga Utama Inggris di bawah Manchester United dan menjadi runner-up di ajang Liga Champions setelah kalah adu penalti 6-5 dari Manchester United. Namun prestasi tersebut dianggap tidak cukup baik sehingga Grant terpaksa dipecat di akhir musim.
Pada akhir Januari 2009, Avram Grant digantikan oleh pelatih asal Brasil, Luiz Felipe Scolari. Namun, Scolari juga tidak mampu memberikan prestasi yang memuaskan. Sehingga pada akhir April 2009 mengalami nasib yang sama dengan Grant. Posisi kosong manajer Chelsea kemudian diisi oleh pelatih Rusia saat itu, Guus Hiddink, sampai akhir musim 2008–09. Pada akhir bulan Mei, sebelum meninggalkan Chelsea, Guus Hiddink memberikan kenangan manis dengan membawa gelar Piala FA kelima Chelsea.
Diawal musim kompetisi 2009–10, Chelsea mengumumkan Carlo Ancelotti sebagai manajer baru, dengan masa kontrak selama 3 musim. Ancelotti langsung memberikan gelar dengan membawa Chelsea menjuarai Community Shield 2009 setelah mengalahkan Manchester United dalam adu penalti. Kemenangan dalam adu penalti tersebut merupakan pertama kalinya bagi Chelsea sejak 1998, saat Chelsea menghadapi Ipswich Town di Piala Liga. Pada akhir musim, Chelsea berhasil menjuarai Liga Utama Inggris dan Piala FA, yang merupakan pencapaian pertama dalam sejarah Chelsea. Chelsea juga menjadi klub ketujuh yang berhasil mendapat rekor mengawinkan gelar Double winner tersebut. Striker Chelsea, Didier Drogba berhasil mendapatkan Golden Boot sebagai Pencetak Gol Terbanyak dengan torehan 29 gol. Pada pertandingan terakhir liga pada 9 Mei 2010, Chelsea mempermalukan Wigan dengan skor telak 8–0 dengan Drogba mencetak 3 gol. Chelsea juga mencetak rekor menang mutlak 100% terhadap semua tim empat besar Premier League (Manchester United, Liverpool, dan Arsenal). Pada musim keduanya, Ancelotti dipecat Chelsea pada Mei 2011 setelah kekalahan 1-0 dari Everton di pertandingan terakhir musim 2010–11.
Pada awal musim 2011–12, André Villas-Boas ditunjuk sebagai pelatih Chelsea.[24] Setelah sejumlah hasil buruk yang dialami Chelsea, Villas-Boas dipecat pada bulan Maret 2012. Asistennya, Roberto Di Matteo yang merupakan mantan pemain Chelsea kemudian ditunjuk sebagai pelatih utama ad interim. Di bawah arahan Di Matteo Chelsea menunjukkan hasil impresif dengan berhasil meraih gelar juara Piala FA untuk ketujuh kalinya[25] dan Liga Champions UEFA[26] untuk pertama kalinya dalam sejarah klub–yang sekaligus menjadi klub London pertama yang meraih gelar tersebut.[27]
Di Matteo lalu digantikan oleh Rafael Benítez yang dikontrak sampai akhir musim 2012–13 dan memenangkan Liga Eropa UEFA 2012–13, Chelsea menjadi klub Inggris pertama yang memenangkan semua empat piala Eropa.
Pada musim 2013–14, José Mourinho kembali ke Chelsea dan dikontrak selama 4 musim. Kemudian, pada musim 2014–15 Chelsea berhasil menjuarai Liga Utama Inggris dan Piala Liga. Namun, sebagai juara bertahan Chelsea menjalani musim 2015–16 dengan buruk dan membuat dipecatnya manajer José Mourinho. Chelsea kembali menunjuk Guus Hiddink sebagai manajer "ad interim" sampai akhir musim. Sebelum musim 2015–16 berakhir, Chelsea telah mengumumkan Antonio Conte sebagai manajer yang dikontrak selama 3 musim, mulai dari musim 2016–17. Antonio Conte menjadi manajer Chelsea kelima yang berasal dari Italia setelah Gianluca Vialli, Claudio Ranieri, Carlo Ancelotti, dan Roberto Di Matteo. Pada tahun 2017, di bawah pelatih baru Antonio Conte, Chelsea memenangkan gelar keenam Liga Utama Inggris dan di musim berikutnya memenangkan Piala FA kedelapan bagi klub.[28] Pada tahun 2018, Conte dipecat setelah menempati posisi ke-5 dan diganti dengan Maurizio Sarri.[29][30] Di bawah kepelatihan Sarri, Chelsea berhasil mencapai final Piala Liga, akan tetapi mereka kalah dalam adu penalti dengan Manchester City.[31] Sarri membawa Chelsea memenangkan Liga Eropa UEFA untuk kedua kalinya, mengalahkan Arsenal 4-1 di final. Sarri kemudian meninggalkan klub untuk menjadi manajer Juventus dan kemudian digantikan oleh mantan pemain yang juga merupakan legenda klub Frank Lampard.[32]
Frank Lampard resmi menjadi pelatih Chelsea F.C. pada tanggal 4 Juli 2019[33], pada 24 Agustus 2019, Lampard memperoleh kemenangan pertama di Liga Premier Inggris setelah mengalahkan Norwich City 2–3 di laga tandang[34]. Pada musim baru, Lampard mendatangkan lima pemain yaitu Hakim Ziyech, Timo Werner, Ben Chilwell, Kai Havertz, and Édouard Mendy. Pada awalnya Chelsea tampil dengan baik tetapi setelah hanya mendapatkan dua kemenangan dari delapan laga Liga Premier Inggris, Lampard dipecat pada 25 Januari 2021[35]. Ia kemudian diganti dengan pelatih asal Jerman, Thomas Tuchel[36].
Pemasok kostum dan Sponsor
Periode | Pemasok kostum | Sponsor utama |
---|---|---|
1968–1981 | Umbro | Tidak ada |
1981–1983 | Le Coq Sportif | |
1983–1984 | Gulf Air | |
1984–1986 | Tidak ada | |
1986–1987 | The Chelsea Collection | Grange Farms, Bai Lin Tea, SIMOD |
1987–1993 | Umbro | Commodore |
1993–1994 | Amiga | |
1994–1997 | Coors | |
1997–2001 | Autoglass | |
2001–2005 | Fly Emirates | |
2005–2006 | Samsung Mobile | |
2006–2008 | Adidas | |
2008–2015 | Samsung | |
2015–2017 | Yokohama Tyres | |
2017–2020 | Nike | |
2020–2023 | Three | |
2023– | Infinite Athlete[37] |
Pemain
Tim utama
Akurat per 2 September 2023.[38]
Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.
|
|
Dipinjamkan
Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.
|
|
Pemain U-21 dan akademi
Berikut daftar pemain U-21 dan akademi yang pernah tampil untuk tim utama.
Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.
|
Pemain Terbaik Tahunan
Penghargaan Pemain Terbaik Tahunan Chelsea F.C. (bahasa Inggris: Chelsea Player of The Year) diberikan kepada pemain paling berkontribusi terhadap kesuksesan dan prestasi tim pada tahun tersebut. Penghargaan ini diberikan berdasarkan pemungutan suara dari para penggemar Chelsea pada situs web resmi klub.[39]
|
|
|
|
Manajer terkemuka
Berikut daftar nama para manajer yang meraih paling sedikit satu gelar juara saat menjadi manajer Chelsea:
Nama | Periode | Gelar juara |
---|---|---|
Ted Drake | 1952–1961 | Divisi 1 Liga Inggris, Charity Shield |
Tommy Docherty | 1962–1967 | Piala Liga Inggris |
Dave Sexton | 1967–1974 | Piala FA, Piala Winners UEFA |
John Neal | 1981–1985 | Divisi 2 Liga Inggris |
John Hollins | 1985–1988 | Full Members Cup |
Bobby Campbell | 1988–1991 | Divisi 2 Liga Inggris, Full Members Cup |
Ruud Gullit | 1996–1998 | Piala FA |
Gianluca Vialli | 1998–2000 | Piala FA, Piala Liga Inggris, Charity Shield, Piala Winners UEFA, Piala Super UEFA |
José Mourinho | 2004–2007 2013–2015 |
3 Liga Utama Inggris, 3 Piala Liga Inggris, Piala FA, Community Shield |
Guus Hiddink | 2009[nb 1] 2015–2016 |
Piala FA |
Carlo Ancelotti | 2009–2011 | Liga Utama Inggris, Piala FA, Community Shield |
Roberto Di Matteo | 2012[nb 2] | Piala FA, Liga Champions UEFA |
Rafael Benítez | 2012–2013[nb 3] | Liga Eropa UEFA |
Antonio Conte | 2016–2018 | Liga Utama Inggris, Piala FA |
Maurizio Sarri | 2018–2019 | Liga Eropa UEFA |
Thomas Tuchel | 2021–2022 | Liga Champions UEFA, Piala Super UEFA, Piala Dunia Antarklub FIFA |
Staf kepelatihan
- Mulai 1 Juli 2023[4]
Posisi | Staf |
---|---|
Kepala pelatih | Mauricio Pochettino |
Asisten kepala pelatih | Jesus Perez |
Pelatih tim utama | Miguel D'Agostino |
Pelatih penjaga gawang | Henrique Hilário |
Toni Jiménez | |
Pelatih kebugaran | Sebastiano Pochettino |
Direktur medis | TBA |
Pelatih teknis pemain pinjaman/Duta klub | Carlo Cudicini[40] |
Mentor teknis | Claude Makélélé[41] |
Pelatih teknis pemain pinjaman | Andy Myers |
Direktur tim pengembangan | Neil Bath[42] |
Kepala pelatih tim pengembangan | Mark Robinson[42] |
Kepala pelatih tim U-18 | Hassan Sulaiman |
Asisten pelatih tim pengembangan | Jack Mesure |
James Simmonds | |
Asisten pelatih tim U-18 | Andy Ross |
Jimmy Smith | |
Rekrutmen | Kyle Macaulay |
Sumber: Chelsea F.C.
Pengurus klub
Chelsea Football Club adalah klub sepak bola profesional yang dimiliki oleh sebuah konsorsium Blues Partners Limited,[11] yang beranggotakan Todd Boehly, Clearlake Capital, Hansjörg Wyss, dan Mark Walter.[12]
Ketua: Todd Boehly[43][44]
Chief Executive Officer: Chris Jurasek[45]
Direksi: Behdad Eghbali, José E. Feliciano, Mark Walter, Hansjörg Wyss, Jonathan Goldstein, Barbara Charone, Daniel Finkelstein OBE, dan James Pade[43][44]
Direktur operasi sepak bola: David Barnard[44]
Direrktur olahraga: Laurence Stewart dan Paul Winstanley
Presiden kehormatan: Lord Attenborough CBE (1923–2014)[44]
Wakil presiden: Joe Hemani, Anthony Reeves, dan Alan Spence[44]
Duta besar klub: Carlo Cudicini[46]
Prestasi
Domestik
Liga
- Divisi 2 (kini Kejuaraan EFL)
- Juara (2): 1983–84, 1988–89
Kejuaraan
- Full Members Cup
- Juara (2): 1985–86, 1989–90
Eropa
- Liga Champions UEFA
- Berkas:UEFA Cup (adjusted).png Liga Eropa UEFA
- Piala Super UEFA
- Piala Winners UEFA
Dunia
- Piala Dunia Antarklub FIFA
- Juara (1): 2021
Double
- 1997–98: Piala Liga dan Piala Winners Eropa
- 2004–05: Liga dan Piala Liga
- 2006–07: Piala FA dan Piala Liga
- 2009–10: Liga dan FA Cup
- 2011–12: Piala FA dan Liga Champions UEFA
- 2014–15: Liga dan Piala Liga
Peringkat koefisien klub UEFA
Peringkat | Tim | Poin |
---|---|---|
1 | Manchester City | 139,000 |
2 | Bayern München | 136,000 |
3 | Chelsea | 126,000 |
4 | Liverpool | 123,000 |
5 | Real Madrid | 120,000 |
Catatan
Referensi
- ^ a b c "General Club Information". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea FC. 18 Januari 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-02-13. Diakses tanggal 19 Februari 2022.
- ^ "The Story of Chelsea FC". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea FC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-02-19. Diakses tanggal 19 Februari 2022.
- ^ a b "Group Tax Strategy". Chelsea F.C. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 April 2023. Diakses tanggal 4 April 2023.
- ^ a b "Mauricio Pochettino akan menjadi pelatih kepala Chelsea". chelseafc.com. Chelsea F.C. 29 Mei 2023. Diakses tanggal 30 Mei 2023.
- ^ "Stadium History". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea FC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-01-19. Diakses tanggal 19 Februari 2022.
- ^ "Trophy Cabinet". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea FC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-09. Diakses tanggal 19 Februari 2022.
- ^ "Five interesting facts about Chelsea's Champions League triumph". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea FC. 31 Mei 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-05-31. Diakses tanggal 11 Juni 2021.
- ^ "Chelsea centenary crest unveiled". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 12 November 2004. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-03-30. Diakses tanggal 2 Januari 2007.
- ^ "Directions". Chelsea F.C. 19 Maret 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-24. Diakses tanggal 23 Agustus 2020.
- ^ Simons, Raoul (27 September 2004). "Chelsea's £20million 'bunker'". Evening Standard (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-29. Diakses tanggal 23 Agustus 2020.
- ^ a b Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamaBlues Partners Limited
- ^ a b "Konsorsium yang dipimpin oleh Todd Boehly dan Clearlake Capital telah menyelesaikan akuisisi Chelsea Football Club". 30 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-04. Diakses tanggal 31 Mei 2022.
- ^ a b "Russian businessman buys Chelsea". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 2 Juli 2003. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-01-24. Diakses tanggal 11 Februari 2007.
- ^ "The World's Most Valuable Soccer Teams 2016" (dalam bahasa Inggris). Forbes. 11 Mei 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-01-18. Diakses tanggal 12 Mei 2016.
- ^ "Premier League 2016–17 Stats: Home Attendance". ESPN Soccernet. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-05-28. Diakses tanggal 21 May 2017.
- ^ Glanvill (2006). Chelsea FC: The Official Biography. hlm. 55.
- ^ "Team History". Chelsea FC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-01-05. Diakses tanggal 11 March 2010.
- ^ "Team History". chelseafc.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-01-11. Diakses tanggal 2009-08-11.
- ^ Glanvill (2006). Chelsea FC: The Official Biography. hlm. 170.
- ^ "Team History – 1905–29". Chelsea F.C. official website. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-07-12. Diakses tanggal 7 May 2012.
- ^ Brian Glanville (10 January 2004). "Little sign of change for Chelsea and their impossible dreams". The Times. UK. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-09-26. Diakses tanggal 15 March 2009. (harus mendaftar)
- ^ "Between the Wars – Big Names and Big Crowds". Chelsea F.C. official website. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-07-20. Diakses tanggal 7 May 2012.
- ^ Brian Glanville (27 April 2005). "The great Chelsea surrender". The Times. UK. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-06-29. Diakses tanggal 29 December 2006.
- ^ "Andre Villas-Boas confirmed as Chelsea manager". BBC Sport. 22 June 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-01-10. Diakses tanggal 22 June 2011.
- ^ "FA CUP FINAL REPORT: CHELSEA 2 LIVERPOOL 1". Chelseafc. 6 January 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-05-08. Diakses tanggal 5 May 2012.
- ^ "FC Bayern München 1-1 Chelsea FC (aet, Chelsea win 4-3 on penalties)". UEFA. 19 May 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-12-08. Diakses tanggal 21 May 2012.
- ^ McNulty, Phil (19 May 2012). "Bayern Munich 1–1 Chelsea (aet, 4–3 pens)". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-05-19. Diakses tanggal 20 May 2012.
- ^ "Chelsea crowned Premier League champions after win at West Brom – as it happened". The Guardian. 12 May 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-03. Diakses tanggal 2019-07-20.
- ^ "Conte sacked as Chelsea boss". BBC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-06-17. Diakses tanggal 17 June 2019.
- ^ "Maurizio Sarri appointed Chelsea boss, replacing Antonio Conte". Sky Sports. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-06-17. Diakses tanggal 17 June 2019.
- ^ "Match report: Carabao Cup Final". efl.com. English Football League. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-02-25. Diakses tanggal 17 June 2019.
- ^ "Frank Lampard confirmed as new Chelsea boss". Chelsea FC. 4 July 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-07-04. Diakses tanggal 18 July 2019.
- ^ "Frank Lampard returns to Chelsea". Chelsea F.C. 4 Juli 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-07-04. Diakses tanggal 5 Maret 2022.
- ^ "Norwich City 2-3 Chelsea: Premier League-as it happened". The Guardian. 24 Agustus 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-11-07. Diakses tanggal 5 Maret 2022.
- ^ "Statement on Frank Lampard". Chelsea F.C. 25 Januari 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-01-25. Diakses tanggal 5 Maret 2022.
- ^ "Tuchel joins Chelsea". Chelsea F.C. 27 Januari 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-03-10. Diakses tanggal 5 Maret 2022.
- ^ "Infinite Athlete™️ menjadi Mitra Utama Chelsea FC untuk musim 2023/24". chelseafc. Chelsea F.C. 30 September 2023. Diakses tanggal 30 September 2023.
- ^ "Men | Tim | Situs Resmi". chelseafc.com. Chelsea F.C. Diakses tanggal 2 Agustus 2023.
- ^ "Mount wins men's Chelsea Player of the Season again". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea F.C. Diakses tanggal 13 Mei 2023.
- ^ "Carlo Cudicini takes on role coaching Chelsea loan players". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea F.C. 2 Agustus 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-12-23. Diakses tanggal 21 Agustus 2019.
- ^ "Claude Makelele returns to Chelsea in a new coaching role". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea F.C. 2 Agustus 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-08-20. Diakses tanggal 21 Agustus 2019.
- ^ a b "Mark Robinson named Chelsea development squad head coach". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea F.C. 26 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-05-28. Diakses tanggal 31 Mei 2022.
- ^ a b "Chelsea Football Club announces new Board of Directors and leadership changes". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea F.C. 22 Juni 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-11. Diakses tanggal 22 Juni 2022.
- ^ a b c d e "Petinggi Klub". chelseafc.com. Chelsea FC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-02-19. Diakses tanggal 19 Februari 2022.
- ^ "Chelsea FC menunjuk Chris Jurasek sebagai chief executive officer". chelseafc.com. Chelsea F.C. 22 Juni 2022. Diakses tanggal 22 Juni 2022.
- ^ "Club Ambassadors". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea FC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-18. Diakses tanggal 19 Februari 2022.
- ^ Liga Utama Inggris menjadi tingkat teratas Liga Inggris sejak pembentukannya pada tahun 1992; Divisi 1 dan Divisi 2 kemudian menjadi tingkat kedua dan ketiga. Sekarang Divisi 1 dikenal sebagai Football League Championship dan Divisi 2 dikenal sebagai Liga Satu Inggris.
- ^ Dikenal sebagai Charity Shield sampai tahun 2002, Community Shield sejak saat itu hingga kini.
- ^ "UEFA 5-year Club Ranking 2023" (dalam bahasa Inggris). kassiesa.net. 20 April 2023. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-02-17. Diakses tanggal 1 Mei 2023.
- ^ UEFA.com. "Club coefficients – UEFA Coefficients" (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-11-09. Diakses tanggal 1 Mei 2023.
Sumber buku
- Batty, Clive (2004). Kings of the King's Road: The Great Chelsea Team of the 60s and 70s. Vision Sports Publishing Ltd. ISBN 0-9546428-1-3.
- Batty, Clive (2005). A Serious Case of the Blues: Chelsea in the 80s. Vision Sports Publishing Ltd. ISBN 1-905326-02-5.
- Glanvill, Rick (2006). Chelsea FC: The Official Biography – The Definitive Story of the First 100 Years. Headline Book Publishing Ltd. ISBN 0-7553-1466-2.
- Hadgraft, Rob (2004). Chelsea: Champions of England 1954–55. Desert Island Books Limited. ISBN 1-874287-77-5.
- Harris, Harry (2005). Chelsea's Century. Blake Publishing. ISBN 1-84454-110-X.
- Ingledew, John (2006). And Now Are You Going to Believe Us: Twenty-five Years Behind the Scenes at Chelsea FC. John Blake Publishing Ltd. ISBN 1-84454-247-5.
- Matthews, Tony (2005). Who's Who of Chelsea. Mainstream Publishing. ISBN 1-84596-010-6.
- Mears, Brian (2004). Chelsea: A 100-year History. Mainstream Sport. ISBN 1-84018-823-5.
- Mears, Brian (2002). Chelsea: Football Under the Blue Flag. Mainstream Sport. ISBN 1-84018-658-5.
Pranala luar
Cari tahu mengenai Chelsea F.C. pada proyek-proyek Wikimedia lainnya: | |
Gambar dan media dari Commons | |
Berita dari Wikinews | |
Kutipan dari Wikiquote |
- Situs web resmi
- Chelsea F.C. di Facebook
- chelseafc_indo Chelsea F.C. di Twitter
- (Profil) Chelsea F.C. di Google+
- Chelsea F.C. pada halaman situs di Premier LeagueDiarsipkan 2012-05-07 di Wayback Machine.
- Artikel lisan tanpa tanggal
- Artikel lisan dengan mikroformat hAudio
- Artikel lisan
- Chelsea F.C.
- Klub sepak bola Inggris
- Klub Liga Utama Inggris
- Pemenang Piala FA
- Pemenang Piala EFL
- Tim sepak bola London
- Klub pemenang Liga Champions UEFA
- Klub pemenang Liga Eropa UEFA
- Klub pemenang Piala Super UEFA
- Klub pemenang Piala Dunia Antarklub FIFA