Lompat ke isi

Islam di Nepal

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 6 April 2013 14.20 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 4 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q4115177)
Masjid di Kathmandu, Nepal.

Islam adalah agama minoritas di Nepal, dengan sekitar 10% dari populasi dengan jumlah sekitar 2,5 juta pengikut[1]. Menurut sensus tahun 2006 Nepal, 4,2% dari populasi penduduk negara Nepal adalah Muslim.[2] Islam umumnya dianggap telah diperkenalkan oleh umat Islam India yang melakukan perjalanan ke Nepal dan kemudian menetap di sana.

Kaum Muslim terkonsentrasi di wilayah Terai Nepal. Empat Terai yaitu distrik Banke, Kapilvastu, Parsa dan Rautahat dengan lebih dari lima puluh persen populasi penduduk Muslim. Lima distrik, yaitu, Bara, Mahottari, Dhanusha, Sirha dan Sunsari sebagai kelompok agama kedua. Di dua distrik yaitu Rupandehi dan Sarlahi sebagai kelompok agama ketiga yang tumbuh secara signifikan[3].

Ada juga komunitas Muslim Ahmadiyah yang relatif minoritas di Nepal.

Referensi