Wikipedia:Arsip halaman utama/2024/03/07
Artikel pilihan
Saqifah Bani Sa'idah adalah suatu peristiwa yang terjadi pada era Islam awal, tidak lama setelah kematian nabi Islam Muhammad pada tahun 11 H (632 M). Pada peristiwa ini, beberapa orang sahabat Muhammad berjanji setia kepada Abu Bakar sebagai khalifah pertama dan penerus Muhammad. Pertemuan Saqifah adalah salah satu peristiwa yang paling kontroversial dalam sejarah Islam awal, karena kesepakatan pada pertemuan ini tidak melibatkan sejumlah besar sahabat Muhammad, keluarga dekatnya dan yang paling menonjol, Ali bin Abi Thalib, sepupu dan menantunya. Konflik setelah kematian Muhammad dianggap sebagai akar perpecahan di kalangan umat Islam saat ini. Mereka yang menerima kekhalifahan Abu Bakar kemudian diberi label Sunni, sedangkan pendukung hak kekhalifahan Ali kemudian membentuk Syiah. Peristiwa Saqifah mengawali masa pemerintahan Abu Bakar yang singkat, Abu Bakar mengirimkan ekspedisi ke Suriah dan memerangi suku-suku yang murtad setelah kematian Muhammad. Pemerintahannya berakhir ketika ia meninggal dunia pada tahun 634 M. (selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Shehbaz Sharif (gambar) diangkat menjadi Perdana Menteri Pakistan untuk kedua kalinya.
- Perdana Menteri Uni Soviet ke-10 Nikolai Ryzhkov meninggal dunia pada usia 94 tahun.
- Feleti Teo terpilih menjadi Perdana Menteri Tuvalu menggantikan Kausea Natano yang tak terpilih kembali menjadi anggota parlemen.
- Sedikitnya 315 orang meninggal dan 14.000 orang sakit akibat kelelahan ketika bertugas dalam pemilihan umum presiden dan legislatif Indonesia.
- Pendarat Odysseus dari misi IM-1 melakukan pendaratan lunak komersial pertama di Bulan.
Tahukah Anda
- "... bahwa Kanselir Kekaisaran Austria Klemens von Metternich (gambar) sangat ingin menjaga keseimbangan kekuasaan di Eropa, khususnya dengan membendung ambisi Kekaisaran Rusia di Eropa Tengah dan Kesultanan Utsmaniyah? Para pendukungnya menegaskan bahwa ia telah merintis "Zaman Metternich" yang berhasil memelihara perdamaian di Eropa."
- "... bahwa UNICEF memperkirakan pada tahun 2016 bahwa 200 juta wanita di 30 negara telah menjalani prosedur pemotongan kelamin perempuan?"
- "... bahwa spektroskopi inframerah pada tahun 2001 dan 2005 menunjukkan keberadaan es air dan karbon dioksida beku di permukaan Titania, yang mengindikasikan keberadaan atmosfer karbon dioksida?"
- "... bahwa Kalender Rowot Sasak adalah sistem penanggalan tradisional yang berasal dari Suku Sasak di Pulau Lombok, provinsi Nusa Tenggara Barat berdasarkan acuan kemunculan rasi bintang Rowot atau dikenal sebagai gugus bintang Lintang Kartika di ufuk timur pada waktu subuh?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada Maret 2024.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
- 1876 - Alexander Graham Bell diberikan paten untuk penemuannya yang ia sebut telepon (paten # 174.464).
- 1942 - Jepang mengalahkan Belanda dalam Pertempuran Perlintasan Tjiater dekat Ciater, Jawa Barat, yang merupakan pertempuran terakhir sebelum menyerahnya pemerintah Hindia Belanda.
- 1967 - MPRS mencabut mandat dari Presiden pertama RI Soekarno.
- 1989 - Dewan Kenegaraan Republik Rakyat Tiongkok mengumumkan status darurat militer di Lhasa, Tibet.
- 2007 - Garuda Indonesia Penerbangan 200 tergelincir keluar landasan di Bandar Udara Adi Sucipto, Yogyakarta, Indonesia, menewaskan 22 orang.
Gambar pilihan
(ukuran asli: 2.479 × 1.551 piksel, 1,74 MB)
Oleh: EtienneDolet
Lisensi: CC BY-SA 4.0