Lompat ke isi

Balai Pemantapan Kawasan Hutan dan Tata Lingkungan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Balai Pemantapan Kawasan Hutan dan Tata Lingkungan atau biasa disingkat menjadi BPKHTL, adalah unit pelaksana teknis dari Direktorat Jenderal Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan pada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia yang bertugas melaksanakan pengukuhan kawasan hutan, penyiapan bahan perencanaan kehutanan wilayah, penyiapan data perubahan fungsi dan peruntukan kawasan hutan, verifikasi data dan informasi sistem kajian dampak lingkungan, dan pengelolaan data dan informasi sumber daya hutan dan lingkungan.[1]

Hingga akhir tahun 2022, terdapat 22 unit BPKHTL yang tersebar di seantero Indonesia, yakni:[1]

Nama Lokasi Wilayah kerja
BPKHTL Wilayah I Medan Sumatera Utara dan Sumatera Barat
BPKHTL Wilayah II Palembang Sumatera Selatan
BPKHTL Wilayah III Pontianak Kalimantan Barat
BPKHTL Wilayah IV Samarinda Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara
BPKHTL Wilayah V Banjarbaru Kalimantan Selatan
BPKHTL Wilayah VI Manado Sulawesi Utara dan Maluku Utara
BPKHTL Wilayah VII Makassar Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat
BPKHTL Wilayah VIII Denpasar Bali dan Nusa Tenggara Barat
BPKHTL Wilayah IX Ambon Maluku
BPKHTL Wilayah X Jayapura Papua, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan
BPKHTL Wilayah XI Yogyakarta Pulau Jawa
BPKHTL Wilayah XII Tanjungpinang Kepulauan Riau
BPKHTL Wilayah XIII Pangkalpinang Bangka Belitung dan Jambi
BPKHTL Wilayah XIV Kupang Nusa Tenggara Timur
BPKHTL Wilayah XV Gorontalo Gorontalo
BPKHTL Wilayah XVI Palu Sulawesi Tengah
BPKHTL Wilayah XVII Manokwari Papua Barat
BPKHTL Wilayah XVIII Banda Aceh Aceh
BPKHTL Wilayah XIX Pekanbaru Riau
BPKHTL Wilayah XX Bandar Lampung Lampung dan Bengkulu
BPKHTL Wilayah XXI Palangka Raya Kalimantan Tengah
BPKHTL Wilayah XXII Kendari Sulawesi Tenggara

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b "Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 18 Tahun 2022" (PDF). Kementerian Pertanian. Diakses tanggal 23 Agustus 2024. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]