Lompat ke isi

Stasiun Pondok Cina: Perbedaan antara revisi

Koordinat: 6°22′11″S 106°49′54″E / 6.369702°S 106.831795°E / -6.369702; 106.831795
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Gilang Bayu Rakasiwi (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 3: Baris 3:
| caption = KRL tiba di Stasiun Pondok Cina.
| caption = KRL tiba di Stasiun Pondok Cina.
| name = Pondok Cina
| name = Pondok Cina
| symbol_location = Jakarta
| symbol_location = KAI
| symbol = Commuter
| nomorstasiun = {{JakRSN|L|24|seq=1|size=40}}{{JakRSN|C|19|seq=2|size=40}}
| nomorstasiun = {{JakRSN|L|24|seq=1|size=40}}{{JakRSN|C|19|seq=2|size=40}}
| prov = Jawa Barat
| prov = Jawa Barat

Revisi per 1 Januari 2022 05.34

Stasiun Pondok Cina
KAI Commuter
L24C19

KRL tiba di Stasiun Pondok Cina.
Nama lainStasiun Pocin
Lokasi
Koordinat6°22′21″S 106°49′53″E / 6.37250°S 106.83139°E / -6.37250; 106.83139
Ketinggian+74 m
Operator
Letak
km 28+373 lintas Jakarta-Manggarai-Bogor[1]
Jumlah peronDua peron sisi yang tinggi
Jumlah jalur2
LayananKRL Commuter Line
Konstruksi
Jenis strukturAtas tanah
Informasi lain
Kode stasiun
KlasifikasiBesar C[2]
Operasi layanan
Stasiun sebelumnya Stasiun berikutnya
Universitas Indonesia Commuter Line Bogor
Jakarta Kota–Bogor
Depok Baru
menuju Bogor
Universitas Indonesia
menuju
Lin Lingkar
Bogor–Jatinegara
Depok Baru
menuju
Lin Lingkar
Angke–Nambo
Lokasi pada peta
Peta
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Stasiun Pondok Cina (POC), sering disingkat sebagai Stasiun Pocin, merupakan stasiun kereta api kelas II yang terletak di Pondok Cina, Beji, Depok. Stasiun yang terletak pada ketinggian +74 m ini hanya melayani rute KRL Commuter Line. Stasiun Pondok Cina merupakan salah satu stasiun yang dekat dengan Universitas Indonesia dan Universitas Gunadarma.

Stasiun ini biasa digunakan oleh mahasiswa UI dan Universitas Gunadarma untuk naik-turun KRL serta digunakan juga oleh warga yang tinggal di Beji. Stasiun Pondok Cina terletak sangat strategis, di belakang Depok Town Square, Margo City, dan Code Margonda.

Sejarah

Nama Pondok Cina diambil dari nama kelurahan tempat stasiun ini berlokasi. Berdasarkan cerita yang dituturkan para sesepuh setempat, asal-usul pemberian nama "Pondok Cina" dikarenakan lokasi tersebut adalah tempat pemondokan para pedagang etnis Tionghoa yang umumnya datang dari daerah Kota Tua Jakarta dan Glodok yang akan berniaga di Pasar Depok. Pada masa penjajahan Belanda, penguasa VOC, Cornelius Chastelein melarang para etnis Tionghoa untuk bermukim di Depok. Chastelein mengolah kawasan ini menjadi kawasan pertanian dengan hasil bumi melimpah dan membangun sebuah pasar. Sampai akhirnya Depok dapat mengekspor hasil buminya ke Jakarta dan berkembang menjadi kawasan makmur serta memiliki daya beli yang tinggi. Tidak heran para pedagang yang sebagian besar berasal dari tionghoa pun ikut berdagang di kawasan ini. Mereka merupakan pedagang kelontong dan kebutuhan pokok. Sehingga, setiap hari Minggu para pedagang Tionghoa sudah berkumpul dan membuat pemondokan di daerah yang kelak diberi nama Pondok Cina untuk kemudian mulai menjajakan dagangan di Pasar Depok pada hari Senin yang saat itu penuh pengunjung.[3]

Tata letak

Stasiun ini memiliki dua jalur kereta api.

G Bangunan utama stasiun
P
Lantai peron
Peron sisi, pintu terbuka di sebelah kanan
Jalur 1 (UI)      Commuter Line Bogor menuju Jakarta Kota,      Lin Lingkar menuju Jatinegara/Angke
Jalur 2      Commuter Line Bogor menuju Depok/Bogor,      Lin Lingkar menuju Depok/Bogor/Nambo (Depok Baru)
Peron sisi, pintu terbuka di sebelah kanan


Layanan kereta api

KAI Commuter Jabodetabek

Insiden

Pada 31 Juli 2010 pukul 01.45 WIB, Stasiun Pondok Cina ludes terbakar. Loket pembelian karcis serta beberapa kios yang ada di sekitar stasiun ikut hangus. Termasuk 36 motor yang sedang terparkir. Saat peristiwa terjadi, puluhan warga tak mampu melakukan tindakan apa pun untuk memadamkan api. Pasalnya, Stasiun Pocin tak dekat dengan sumber air. Sekitar 40 menit kemudian, pukul 02.30 WIB, jajaran Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Depok akhirnya datang. Api kemudian padam sekitar pukul 04.00 WIB. Meski begitu, kebakaran ini tak mengganggu persinyalan kereta yang datang dari Jakarta maupun Bogor.[4]

Antarmoda pendukung

Jenis Angkutan Umum Trayek Tujuan
Transjakarta JAK-97 (Mikrotrans Jak Lingko) Stasiun Depok Baru-Lebak Bulus
Transjabodetabek Reguler DJ1 Stasiun Depok Baru-Terminal Lebak Bulus (via Margonda - Lenteng Agung Raya - T.B. Simatupang)
DJ2 Stasiun Depok Baru-Terminal Kalideres (via T.B. Simatupang - Metro Pondok Indah - Sultan Iskandar Muda - Daan Mogot)
Angkot Kota Depok[5] D11 Terminal Depok-Akses UI-Tugu
D112 Terminal Depok-Terminal Kampung Rambutan (via Bogor Raya)
KWK[5] T19 Stasiun Depok Baru-Terminal Kampung Rambutan (Via Lenteng Agung)
KAD Miniarta[5] M03 Terminal Depok-Terminal Pasar Minggu
M04 Abadi Jaya-Terminal Pasar Minggu

Referensi

  1. ^ Subdit Jalan Rel dan Jembatan (2004). Buku Jarak Antarstasiun dan Perhentian. Bandung: PT Kereta Api (Persero). 
  2. ^ a b Buku Informasi Direktorat Jenderal Perkeretaapian 2014 (PDF). Jakarta: Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 1 Januari 2020. 
  3. ^ Bambang Arifianto (Oktober 2017). "Asal Nama Pondok Cina dan Kisah Terusirnya Tionghoa dari Pancoran Mas". Pikiran Rakyat. 
  4. ^ "Aktivitas di Stasiun Pondok Cina Berlangsung Normal". detiknews. Diakses tanggal 2021-09-23. 
  5. ^ a b c "Rute Angkot di Depok". e-transportasi. Diakses tanggal 2018-06-27. 

Lua error in Modul:Adjacent_stations at line 237: Jalur tidak dikenal "Manggarai–Padalarang".


6°22′11″S 106°49′54″E / 6.369702°S 106.831795°E / -6.369702; 106.831795{{#coordinates:}}: tidak bisa memiliki lebih dari satu tag utama per halaman