Wikipedia:Arsip halaman utama/2021/03/20

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Artikel pilihan

Kuil I Tikal dengan ketinggian yang mencapai 47 m

Tikal adalah reruntuhan kota kuno di hutan hujan Guatemala yang dulu mungkin bernama Yax Mutal. Tikal merupakan salah satu kota terbesar dalam peradaban Maya pada zaman pra-Kolumbus. Kota ini terletak di wilayah Cekungan Petén di Departemen El Petén. Situs ini merupakan bagian dari Taman Nasional Tikal, yang dinyatakan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1979. Tikal adalah ibu kota sebuah negara yang pernah menjadi salah satu kerajaan terkuat dalam peradaban Maya. Walaupun bangunan-bangunan besar di situs tersebut dapat ditilik kembali ke abad ke-4 SM, Tikal mencapai puncak kejayaannya pada zaman Klasik (200-900 M). Pada masa ini, Tikal mendominasi politik, ekonomi, dan militer wilayah Maya, sekaligus berhubungan dengan wilayah-wilayah lain di Mesoamerika seperti kota besar Teotihuacan di Lembah Meksiko. Terdapat bukti yang menunjukkan bahwa Tikal pernah ditaklukan oleh Teotihuacan pada abad ke-4 M. Setelah berakhirnya zaman Klasik Akhir (550–830 M), tidak ada lagi monumen besar yang dibangun di Tikal. Jumlah penduduk Tikal juga menurun secara perlahan hingga akhirnya kota ini ditinggalkan oleh penduduknya pada abad ke-10. (Selengkapnya...)

Artikel pilihan sebelumnya: SapfoAtheis (novel)Persekutuan Franka-Mongol

Peristiwa terkini

PenyakitVirusKronologiMenurut lokasiVaksinLangkah pencegahanKematianPortal
Wikipedia tidak memberikan nasihat medis.
Saluran siaga COVID-19 Indonesia adalah 119 ext 9 / 021-5210411 / 081212123119
Avi Wigderson dan László Lovász
Avi Wigderson dan László Lovász

Tahukah Anda

  • "... bahwa mangú (gambar) adalah hidangan tradisional Republik Dominika yang terbuat dari pisang tanduk yang direbus dan ditumbuk, dan disajikan untuk sarapan, makan siang, atau makan malam?"
  • "... bahwa menurut agama scientology, Xenu adalah diktator "Konfederasi Galaktik" yang membawa miliaran rakyatnya ke Bumi 75 juta tahun yang lalu di dalam wahana angkasa yang berbentuk seperti DC-8? Ia kemudian menempatkan mereka di sekeliling gunung berapi dan membunuh mereka dengan menggunakan bom hidrogen. Kitab-kitab scientology resmi meyakini bahwa thetan dari korban pembantaian tersebut masih tetap ada dan merasuki manusia sehingga dapat menyebabkan kerusakan spiritual."
  • "... bahwa usulan Deklarasi Hak Asasi Wanita dan Warga Negara Perempuan yang dicetuskan oleh Olympe de Gouges pada tahun 1791 tidak digubris oleh pejuang Revolusi Prancis pada masa itu?"
  • "... bahwa gerakan Pita Maha melahirkan gaya seni lukis yang khas akibat pembauran tradisi seni lukis tradisional Bali dan teknik lukis Barat?"

Hari ini dalam sejarah

20 Maret: Ekuinoks Maret (2021, 16.37 WIB); Hari Kemerdekaan Tunisia (1956)

Tanggal lain: 19 Maret 20 Maret 21 Maret

Hari ini tanggal 20 Maret 2021 (UTC) – Muat ulang

Gambar pilihan

Gadis Kurdi di daerah pegunungan Iran menyalakan api dalam perayaan Nowruz
Gadis Kurdi di daerah pegunungan Iran menyalakan api dalam perayaan Nowruz
(ukuran asli: 3.543 × 2.362 piksel, 5,82 MB)

Oleh: Salar Arkan - سالار ارکان
Lisensi: CC BY-SA 4.0