Bahasa Melayu Maluku Utara
Bahasa Melayu Maluku Utara, bahasa Melayu Ternate, atau bahasa Ternate[a] saja, adalah bahasa yang dituturkan di Maluku Utara serta wilayah di sekitarannya. Ia adalah kreol berbasis bahasa Melayu yang awalnya berkembang di pulau Ternate, yang kemudian menyebar luas menjadi bahasa perantara di luar pulau tersebut. Dalam perkembangannya, bahasa ini banyak dipengaruhi oleh bahasa Ternate dan bahasa-bahasa di sekitarannya.
Ia berkaitan erat dengan bahasa Melayu Manado serta bahasa Melayu Gorap dari segi kosakata dan tata bahasa. Namun, yang membedakannya adalah bahwa bahasa ini menggunakan kata tara atau tarada untuk mengatakan tidak.
Fonologi
Fonologi bahasa Melayu Maluku Utara hampir mirip dengan bahasa Melayu, kecuali pada beberapa pengucapan tertentu, misalnya vokal pepet /ə/ (dinotasikan sebagai 'ê' dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia) sering diubah pengucapannya menjadi /a/, /e/, atau dihilangkan sama sekali. Contohnya, capat "cepat", ampa "empat", skarang "sekarang", kerang /ke.raŋ/ "kerang".
Perlu diingat bahwa tabel vokal dan konsonan yang ada di bawah ini disederhanakan informasinya agar terlihat rapi.
Vokal
Depan | Madya | Belakang | |
---|---|---|---|
Tertutup | i | u | |
Tengah | e | (ə) | o |
Terbuka | a |
Konsonan
Bibir | Rongga-gigi | Lelangit | Lelangit-belakang | Celah-suara | ||
---|---|---|---|---|---|---|
Sengauan | m | n | ɲ | ŋ | ||
Letupan | nirsuara | p | t | k | ||
bersuara | b | d | ɡ | |||
Gesekan | nirsuara | tʃ | ||||
bersuara | dʒ | |||||
Geseran | f | s | h | |||
Hampiran | w | l | ||||
Getaran | r[b] |
Tata bahasa
Kata ganti
Kata ganti orang
Hampir semua kata ganti orang (terkecuali saya) mempunyai bentuk penuh dan pendeknya dalam bahasa Melayu Maluku utara. Walau bentuk penuhnya bisa digunakan secara bebas, bentuk singkatnya hanya bisa digunakan pada posisi tertentu.
Tunggal | Jamak | ||||
---|---|---|---|---|---|
Bentuk penuh | Bentuk singkat | Bentuk penuh | Bentuk singkat | ||
Orang pertama | kita, saya | ta | (ki)torang | tong | |
Orang kedua | ngana | nga | ngoni | ngo | |
Orang ketiga | dia | de | dorang | dong |
- Kata ganti orang pertama
Kata ganti orang pertama adalah jenis kata ganti yang digunakan oleh si pembicara untuk menyebut dirinya sendiri. Bahasa Melayu Maluku Utara mempunyai dua kata yang berbeda untuk kata ganti orang pertama yang tunggal, yaitu kita "aku" dan saya "saya". Kita digunakan untuk orang yang lebih akrab atau yang umurnya kurang lebih sama (misalnya anak sekolahan). Saya digunakan untuk orang yang umurnya lebih tua maupun yang dihormati.
Untuk bentuk jamaknya, bahasa ini hanya mempunyai satu kata, yaitu (ki)torang yang bisa berarti "kami (kata ganti untuk orangnya si pembicara dan dirinya saja)" atau "kita (kata ganti untuk orangnya si pembicara, dirinya dan yang diajak berbicara), sehingga bahasa ini tidak mempunyai pembedaan klusivitas.
- Kata ganti orang kedua
Kata ganti orang kedua adalah jenis kata ganti yang digunakan untuk menyebut yang diajak berbicara. Bahasa ini menggunakan kata ngana "kamu" untuk kata ganti orang kedua yang tunggal, dan ngoni "kalian" untuk yang jamak.
Namun, untuk menyebut yang diajak berbicara yang orangnya umurnya lebih tua atau dihormati, biasanya kata seperti pa(k), ibu dan yang lain sebagainya digunakan. Kalau yang orangnya lebih dari satu, biasanya frasa "...deng yang laeng" digunakan, contohnya "ibu deng yang laeng mo pi di mana?" "ibu dengan yang lainnya mau pergi ke mana?".
- Kata ganti orang ketiga
Kata ganti orang ketiga adalah jenis kata ganti yang digunakan untuk menyebut hal maupun orang yang dibicarakan. Bahasa ini mempunyai kata dia "dia/ia" untuk kata ganti orang ketiga yang tunggal. Dia bisa digunakan untuk merujuk pada benda hidup maupun benda mati (bahasa Indonesia baku menggunakan kata ia untuk hal seperti itu).
Untuk bentuk jamaknya, bahasa ini mempunyai kata dorang "mereka". Namun, kata tersebut biasanya digunakan untuk merujuk pada benda hidup saja, sehingga kalaupun mau menyebut benda mati namun dalam jumlah lebih dari satu, kata dia masih tetap digunakan.
Catatan
- ^ Nama ini juga digunakan untuk merujuk pada suatu bahasa yang dituturkan oleh suku ternate
- ^ Sering diucapkan sebagai kepakan ujung lidah /ɾ/
Referensi
- ^ a b Hammarström, Harald; Forkel, Robert; Haspelmath, Martin, ed. (2023). "North Moluccan Malay". Glottolog 4.8. Jena, Jerman: Max Planck Institute for the Science of Human History.
- ^ "Bahasa Melayu Maluku Utara". www.ethnologue.com (dalam bahasa Inggris). SIL Ethnologue.