Kerajaan Kalingga

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kerajaan Kalingga

Kerajaan Keling
Kerajaan Hēlíng
Kerajaan Holing
ꦏꦭꦶꦁꦒ (Jawa)
ᮊᮜᮤᮀᮌ (Sunda)
訶 陵 (Hanzi)
Abad ke-6 (594 M)–Abad ke-7 (782 M)
Peta kerajaan Kalingga
Peta kerajaan Kalingga
Ibu kotaJawa Tengah (lokasi ibu kota awal diperkirakan di sekitar Pekalongan dan Jepara), kemudian pindah ke Bhumi Sambhara (diperkirakan di sekitar Magelang dan Bharabudhur) dan Bhumi Mataram (diperkirakan di sekitar Yogyakarta dan Prambanan)
Bahasa yang umum digunakanJawa Kuno, Melayu Kuno (pada masa kekuasaan Sriwijaya), Sanskerta
Agama
Hindu, Buddha, Kejawen
PemerintahanMonarki
Raja atau Ratu 
• sekitar tahun 594-605 M
Prabhu Wasumurti
• sekitar tahun 674-732
Ratu Shima
• sekitar tahun 732-754
Sanjaya
Sejarah 
• Didirikan
Abad ke-6 (594 M)
• Kekuasaan diteruskan oleh Rakai Mataram, dan Rakai Panangkaran di Medang
Abad ke-7 (782 M)
Didahului oleh
Digantikan oleh
[[Tarumanagara

Medang Kamulan]]

Medang
Berdasarkan Naskah - Naskah Kerajaan Jawa, Catatan Perdagangan dll¹
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Kerajan Kalingga (bahasa Jawa: ꦏꦫꦠꦺꦴꦤ꧀ꦏꦭꦶꦔ꧀ꦒ) atau Kerajaan Halong (nama Pekalongan berasal dari istilah setempat halong yang berarti hasil)[1] (Hanzi: 訶 陵; Hēlíng atau 闍 婆; Dūpó dalam sumber-sumber Tiongkok) adalah kerajaan bercorak Hindu-Buddha yang pertama muncul di pantai utara Jawa Tengah pada abad ke-6 Masehi, dan bersama dengan Kerajaan Kutai dan Tarumanagara.

Historiografi

Temuan arkeologis dan catatan sejarah dari periode ini langka, dan lokasi persis ibu kota kerajaan tidak diketahui. Diperkirakan ada suatu tempat di antara Pekalongan dan Jepara saat ini. Sebuah tempat bernama Kecamatan Keling ditemukan di pantai utara Kabupaten Jepara, namun beberapa temuan arkeologis di dekat Kabupaten Pekalongan dan Batang menunjukkan bahwa Kabupaten Pekalongan adalah pelabuhan kuno, menunjukkan bahwa Pekalongan mungkin merupakan nama yang diubah dari Pe-Kaling-an. Kalingga ada antara abad ke-6 dan ke-7, dan itu adalah salah satu kerajaan Hindu-Buddha paling awal yang didirikan di Jawa Tengah. Catatan sejarah kerajaan ini langka dan tidak jelas, dan sebagian besar berasal dari sumber-sumber Tiongkok dan tradisi lokal.

Sumber lokal

  • Carita Parahyangan

Berdasarkan naskah Carita Parahyangan yang berasal dari abad ke-16, putri Ratu Shima, yaitu Dewi Parwati, menikah dengan putra mahkota Kerajaan Galuh yang bernama Rahyang Mandiminyak, yang kemudian menjadi raja ke-2 dari Kerajaan Galuh. Ratu Shima memiliki cucu yang bernama Dewi Sannaha kemudian menikah dengan raja ke-3 dari Kerajaan Galuh, yaitu Prabhu Bratasenawa. Dewi Sannaha dan Prabhu Bratasenawa memiliki anak yang bernama Sanjaya yang kelak menjadi pewaris takhta / menjadi raja Kerajaan Galuh (723-732 M).

Setelah Ratu Shima mangkat pada tahun 732 M, Sanjaya menggantikan buyutnya dan menjadi raja di Kerajaan Kalingga Utara yang kemudian disebut Kerajaan Medang (Bhumi Mataram) dalam bahasa Sanskerta yang berarti Bumi Ibu/Ibu Pertiwi, dan kemudian mendirikan Wangsa Sanjaya di Kerajaan Medang (Medang i Bhumi Mataram).

Sanjaya adalah pewaris takhta Kerajaan Sunda Galuh (dari sang ayah Prabhu Bratasenawa) dan Kerajaan Kalingga (dari sang ibu Dewi Sannaha).

Sebagai ahli waris Kerajaan Kalingga, Sanjaya menjadi raja Kalingga (Bhumi Mataram) pada tahun 732 M. Kekuasaan di Jawa Barat diserahkannya kepada putranya dari Tejakencana, yaitu Tamperan Barmawijaya alias Rakeyan Panaraban. Ia adalah kakak seayah Rakai Panangkaran, putra Sanjaya dari Sudiwara puteri Prabhu Iswaralingga raja Kalingga (Bhumi Sambhara).

Kalingga muncul pada abad ke-5 yang diperkirakan terletak di utara Jawa Tengah. Keterangan tentang Kerajaan Kalingga didapat dari prasasti dan catatan-catatan dari Tiongkok. Pada tahun 752, Kerajaan Kalingga menjadi wilayah taklukan Sriwijaya dikarenakan kerajaan ini menjadi bagian jaringan perdagangan, bersama Kerajaan Dharmasraya dan Tarumanagara yang sebelumnya telah ditaklukkan Sriwijaya. Ketiga kerajaan tersebut menjadi pesaing kuat jaringan perdagangan Sriwijaya-Buddha.[2]

  • Kisah lokal

Terdapat kisah yang berkembang di pesisir pantai utara Jawa Tengah mengenai seorang Ratu legendaris yang menjunjung tinggi prinsip keadilan dan kebenaran dengan keras tanpa pandang bulu. Kisah legendaris ini bercerita mengenai Ratu Shima yang mendidik rakyatnya agar selalu berlaku jujur dan menindak keras kejahatan pencurian. Ia menerapkan hukuman yang tegas yaitu pemotongan tangan bagi siapa saja yang mencuri. Pada suatu ketika seorang raja dari seberang lautan mendengar mengenai kemasyhuran rakyat kerajaan Kalingga yang terkenal jujur dan taat akan hukum. Untuk mengujinya ia meletakkan peti berisi uang emas di persimpangan jalan dekat pasar. Tak ada seorang pun rakyat Kalingga yang berani menyentuh apalagi mengambil barang yang bukan miliknya. Hingga tiga tahun kemudian peti itu disentuh oleh putra mahkota dengan kakinya. Ratu Shima demi menjunjung hukum menjatuhkan hukuman mati kepada putranya. Dewan menteri memohon agar Ratu mengampuni kesalahan putranya. Karena kaki sang pangeranlah yang menyentuh barang yang bukan miliknya, maka sang pangeran dijatuhi hukuman dipotong kakinya.[3]

  • Wayang Keling

Wayang Keling merupakan wayang tradisi dari pesisir pantai utara (pantura) dimulai di daerah Pekalongan. Sepintas wayang tersebut mirip wayang kulit Jawa, namun perbedaan tampak menonjol pada gelung cupit urang yang tidak sampai pada ubun-ubun. Wayang ini dibuat untuk mengenang nenek moyang mereka yang datang dari Hindustan masuk ke utara pulau Jawa untuk pertama kalinya. Selain itu, wayang ini juga dibuat sebagai bentuk penghormatan dengan adanya kerajaan Hindu-Buddha di pulau Jawa yang disebut Kerajaan Kalingga.

Berita Tentang Kalingga

Catatan Dinasti Tang

Cerita pada zaman Dinasti Tang (618 M - 906 M) memberikan tentang keterangan Kalingga sebagai berikut.

Catatan dari berita Dinasti Tang ini juga menyebutkan bahwa sejak tahun 674, rakyat Kalingga diperintah oleh Ratu Hsi-ma (Shima). Ia adalah seorang ratu yang sangat adil dan bijaksana. Pada masa pemerintahannya Kerajaan Kalingga sangat aman dan tenteram.

Catatan I-Tsing

Catatan I-Tsing (tahun 664/665 M) menyebutkan bahwa pada abad ke-7 tanah Jawa telah menjadi salah satu pusat pengetahuan agama Buddha Hinayana. Di Kalingga ada pendeta bernama Hwining, yang menerjemahkan salah satu kitab agama Buddha ke dalam Bahasa Mandarin. Ia bekerja sama dengan pendeta Jawa bernama Janabadra. Kitab terjemahan itu antara lain memuat cerita tentang Nirwana.

Naskah Wai-Tai-Ta

Pada abad 12 M, dalam naskah Wai-Tai-Ta dari Tiongkok, Cou-Ju-Kua menyebutkan bahwa Chepo (Jawa) disebut juga Poe-Chua-lung. Menurut perkembangan Sinologi dan bahasa, para ahli bahasa mengatakan bahwa Poe-Chua-lung sama dengan Pekalongan, Poe-Chua-lung merupakan penamaan sebuah daerah pelabuhan di pantai utara Jawa pada masa Dinasti Tsung.

Catatan Dinasti Ming

Tahun 1439 M, Laksamana Cheng Ho dari Dinasti Ming singgah di Pekalongan. Dia menyebut Poe-Chua-lung dengan Wu-Chueh yang berarti pulau yang indah. Pertengahan abad 15 M. Catatan H Ma-Huan sekretaris Cheng-Ho di dalam Yang-Yai-Sheng-Lan (pemandangan yang indah-indah).

Prasasti

  • Prasasti Tuk Mas

Prasasti Tuk Mas ditemukan di lereng barat Gunung Merapi, tepatnya di Dusun Dakawu, Desa Lebak, Kecamatan Grabag, Magelang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Prasasti bertuliskan huruf Pallawa yang berbahasa Sanskerta. Prasasti menyebutkan tentang mata air yang bersih dan jernih. Sungai yang mengalir dari sumber air tersebut disamakan dengan Sungai Gangga di India. Pada prasasti itu ada gambar-gambar seperti trisula, kendi, kapak, keong (instrumen), cakra dan bunga teratai yang merupakan lambang keeratan hubungan manusia dengan dewa-dewa Hindu.[4]

  • Prasasti Sojomerto
Berkas:Sojomerto Inscription.JPG

Prasasti Sojomerto ditemukan di Desa Sojomerto, Kecamatan Reban, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Prasasti ini beraksara Kawi dan berbahasa Melayu Kuno dan berasal dari sekitar abad ke-7 masehi. Prasasti ini bersifat keagamaan Siwais. Isi prasasti memuat keluarga dari tokoh utamanya, Dapunta Selendra, yaitu ayahnya bernama Santanu, ibunya bernama Bhadrawati, sedangkan istrinya bernama Sampula. Prof. Drs. Boechari berpendapat bahwa tokoh yang bernama Dapunta Sailendra adalah cikal-bakal raja-raja keturunan Wangsa Sailendra yang berkuasa di Kerajaan Medang. Kedua temuan prasasti ini menunjukkan bahwa kawasan pantai utara Jawa Tengah dahulu berkembang kerajaan yang bercorak Hindu Siwais. Catatan ini menunjukkan kemungkinan adanya hubungan dengan Wangsa Sailendra atau Kerajaan Medang yang berkembang kemudian di Jawa Tengah Selatan.

Temuan arkeologi

  • Candi Angin Candi Angin ditemukan di Desa Tempur, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
  • Candi Bubrah Candi Bubrah ditemukan di Desa Tempur, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
  • Situs Puncak Sanga Likur Gunung Muria. Di Puncak Rahtawu (Gunung Muria) dekat dengan Kecamatan Keling di sana terdapat empat arca batu, yaitu arca Batara Guru, Narada, Togog, dan Wisnu. Sampai sekarang belum ada yang bisa memastikan bagaimana mengangkut arca tersebut ke puncak itu mengingat medan yang begitu berat. Pada tahun 1990, di seputar puncak tersebut, Prof Gunadi[5] dan empat orang tenaga stafnya dari Balai Arkeologi Nasional Yogyakarta (kini Balai Arkeologi Yogyakarta) menemukan Prasasti Rahtawun. Selain empat arca, di kawasan itu ada pula enam tempat pemujaan yang letaknya tersebar dari arah bawah hingga menjelang puncak. Masing-masing diberi nama (pewayangan) Bambang Sakri, Abiyoso, Jonggring Saloko, Sekutrem, Pandu Dewonoto, dan Kamunoyoso.

Pekalongan sebagai pelabuhan kuno

Masa keemasan Pekalongan ketika menjadi sentral Pulau Jawa dengan kemajuan pelabuhan sebagai pusat perdagangan. David Ricardo tahun 1817 dalam buku yang berjudul Principle of Political Economy and Taxation menyimpulkan bahwa Pekalongan memang memiliki sebuah keunggulan dibandingkan daerah lain.

Catatan sejarah yang menempatkan Pekalongan sebagai pelabuhan kuno yang besar bagi kerajaan-kerajaan di Jawa menjadi tanda bahwa kemajuan wilayah Pekalongan memang sangat diperhitungkan. Daratan yang sekarang menjadi wilayah administrasi Kabupaten Pekalongan dan Kota Pekalongan masih berupa lautan. Dalam peta gugusan pantai kuno disebutkan bahwa wilayah-wilayah pegunungan pedesaan seperti Bandar, Doro (wilayah Pekalongan Selatan), dulunya masih berupa pantai. Kedalaman pantai kuno masa itu mencapai sekitar 150 meter, sehingga memungkinkan kapal-kapal seperti jung atau cadik yang seperti digambarkan dalam relief Candi Borobudur bisa berlabuh, sangat besar kemungkinannya dulu wilayah ini menjadi pelabuhan kuno yang besar, yang menjadi pintu masuk persebaran dan jalur perdagangan kuno antara Jawa dengan negeri luar (Tiongkok, India, Arab).

Wilayah bagian selatan Pekalongan (daerah Dataran Tinggi Dieng/Banjarnegara) yang konon menjadi pusat Kerajaan Kalingga, kerajaan yang berdiri sekitar abad 6 M, yang menjadi cikal bakal raja-raja keturunan Wangsa Sanjaya dan Wangsa Sailendra. Sanjaya yang lantas mendirikan Kerajaan Medang (Mataram Kuno). Borobudur itu menurut para sejarawan dibangun pada masa Sailendra.

Kedatangan penghuni Kerajaan Kalingga yang bermigrasi dari India tak mungkin tiba-tiba berada di Dataran Tinggi Dieng (kalaupun daerah dataran tinggi Dieng memang dulunya pusat Kerajaan Kalingga) tanpa melewati pintunya Jawa bagian tengah, yaitu Pekalongan. Adapula para sejarawan masih memperkirakan keberadaan ibu kota kerajaan Kalingga itu terletak di sekitar antara Pekalongan dan Jepara.[6]

Lokasi pelabuhan kuno Kalingga

Besar kemungkinan, kedatangan imigran dari India ke wilayah Jawa tengah selanjutnya membaur dengan warga asli. Bukti arkeologi memberikan gambaran bahwa sejak zaman prasejarah, wilayah Galuh Purba telah berpenghuni. Temuan megalitik terdapat di Jawa Tengah seperti di Pekalongan, Pemalang, Tegal, Brebes, Rembang, Pati dan daerah tengah seperti Klaten, Magelang, Karanganyar, Blora dan Gunungkidul (Yogyakarta) (Prasetyo, 2006: 284) serta Purworejo dan Purbalingga (Sudiono, 2000). Dengan demikian, saat kedatangan imigran India, di wilayah tersebut telah ada masyarakat megalitik dan telah membangun tempat-tempat suci megalitik sebagai pusat religinya.

Raja-raja Kalingga

Daftar nama-nama raja yang memerintah di Kerajaan Kalingga:

Tahun berkuasa Nama raja Gelar Keterangan
594-605 M Prabhu Wasumurti Berkuasa selama 11 tahun. Memiliki 2 orang anak yaitu: Prabhu Wasugeni, dan Dewi Wasundari (menikah dengan Kirathasinga). Periode kekuasaan Prabhu Wasumurti ini sezaman dengan Kertawarman raja ke-8 Kerajaan Tarumanagara, yang memerintah antara tahun 561-628 M. Setelah Prabhu Wasumurti mangkat, takhta dilanjutkan oleh Prabhu Wasugeni.
605-632 M Prabhu Wasugeni Berkuasa selama 27 tahun. Prabhu Wasugeni menikahi Dewi Paramita, sebagai permaisuri. Dewi Paramita adalah putri raja Dinasti Pallawa. Dari pernikahannya ini, Wasugeni dan Dewi Paramita dikaruniai 2 orang anak, yaitu: Prabhu Wasudewa, Dewi Wasuwari (Ratu Shima), yang menikah dengan Kartikeyasinga. Setelah Prabhu Wasugeni mangkat, takhta dilanjutkan oleh putranya yaitu Prabhu Wasudewa.
632-652 M Prabhu Wasudewa
652-??? M Prabhu Wasukawi
632-648 M Prabhu Kirathasingha
648-674 M Prabhu Kartikeyasingha Sang Mokteng Mahamerwacala Berkuasa bersama Ratu Shima selama 26 tahun karena menantu Prabhu Wasugeni setelah menikahi Dewi Wasuwari (Ratu Shima). Berdasarkan gelarnya Sang Mokteng Mahamerwala tahun 674 menjelaskan bahwa didharmakan (Mokteng = moksa ing) di suatu tempat bernama Mahamerwacala.
674-695 M Ratu Shima Sri Maharani Mahisasuramardini Satyaputikeswara Ratu Shima bersuamikan Prabhu Kartikeyasingha dan memiliki 2 orang anak, yaitu: Dewi Parwati dan Prabhu Iswarakesawalingga. Dewi Parwati kelak menikah dengan Rahyang Mandiminyak, raja ke-2 Kerajaan Galuh. Kemudian memiliki anak bernama Dewi Sannaha. Kelak Dewi Sannaha menikah dengan Prabhu Bratasenawa, raja ke-3 Kerajaan Galuh (putra Rahyang Mandiminyak).

Setelah Ratu Shima mangkat, kemudian Kerajaan Kalingga dibagi menjadi dua: Kerajaan Keling (Bhumi Sambhara) diperkirakan di sekitar Magelang (Bharabudhur), dan Kerajaan Medang (Bhumi Mataram) diperkirakan di sekitar Yogyakarta (Prambanan). Bagian Utara dipimpin Dewi Parwati bersama suaminya Rahyang Mandiminyak, Raja ke-2 Kerajaan Galuh. Sedangkan bagian selatan dipimpin adiknya, yaitu Prabhu Iswarakesawalingga yang berkuasa dari 695-742 M. Berikut ini nama raja-raja yang berkuasa di kedua pecahan kerajaan Kalingga.

Kerajaan Keling (Bhumi Sambhara)

Kerajaan Medang (Bhumi Mataram)

  • Dewi Parwati (695-709 M), bergelar Rani Dewi Parwati Tunggalpratiwi
  • Dewi Sannaha (709-716 M)
  • Sanjaya (732-754 M), bergelar Ksatrabhimaparakrama Yudhenipuna Bratasennawaputra (Rakai Mataram Sang Ratu Sanjaya)
  • Rakai Panangkaran (754-782), bergelar Sri Maharaja Rakai Panangkaran Dyah Sangkara Tejahpurnapana Panangkarana

Sejak pemerintahan Sanjaya, ia menjadi cikal bakal Kerajaan Medang (Mataram Kuno) dan Wangsa Sanjaya.

Daftar pustaka

  • Sudiono (2000). Peninggalan Prasejarah di Kabupaten Purworejo. Jakarta: Puslitkernas: Majalah Kalpataru Majalah Arkeologi 14 29-50. 
  • Munoz, Paul Michel (2006). Early Kingdoms of the Indonesian Archipelago and the Malay Peninsula. Singapore: Editions Didier Millet. hlm. pages 171. ISBN 981-4155-67-5. 
  • Drs. R. Soekmono, (1973 edisi cetak ulang ke-5 1988). Pengantar Sejarah Kebudayaan Indonesia 2, 2nd ed. Yogyakarta: Penerbit Kanisius. hlm. 37. 
  • Ary Sulistyo (2008). Situs-situs Megalitik di Daerah Tenggara Gunung Slamet Purbalingga Jawa Tengah: Kajian Linguistik Fisik dan Karakteristik Situs. Universitas Indonesia Library (dalam bahasa Indonesia). 

Referensi

  1. ^ "Pekalongan Mulai Dikenal". Situs Web Resmi Pemerintah Kabupaten Pekalongan (dalam bahasa Indonesia). 1 Agustus 2006. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-06-29. Diakses tanggal 27 Juli 2019. 
  2. ^ Munoz, Paul Michel (2006). Early Kingdoms of the Indonesian Archipelago and the Malay Peninsula. Singapore: Editions Didier Millet. hlm. pages 171. ISBN 981-4155-67-5. 
  3. ^ Drs. R. Soekmono, (1973 edisi cetak ulang ke-5 1988). Pengantar Sejarah Kebudayaan Indonesia 2, 2nd ed. Yogyakarta: Penerbit Kanisius. hlm. 37. 
  4. ^ IPS Terpadu Kelas VII SMP/MTs, Penerbit Galaxy Puspa Mega:Tim IPS SMP/MTs.
  5. ^ http://regional.kompas.com/read/2008/12/28/08593188/Puncak.Sanga.Likur.Tempat.Ritual.1.Sura
  6. ^ "Pekalongan dari Masa ke Masa" (dalam bahasa Indonesia). 2014. Diakses tanggal 27 Juli 2019. 
Didahului oleh:
Tarumanagara
Kerajaan Hindu-Budha
594 - 782
Diteruskan oleh:
Medang